Begini Kronologis Kebakaran Restoran Milik Ruben Onsu

Yazir FaroukIsmail Suara.Com
Rabu, 31 Juli 2019 | 20:46 WIB
Begini Kronologis Kebakaran Restoran Milik Ruben Onsu
Ruben Onsu di kawasan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (22/7/2019). [Sumarni/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Restoran Geprek Bensu milik presenter Ruben Onsu di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, dilalap api pada Rabu (31/7/2019) siang.

Menurut dua saksi yang merupakan karyawan Geprek Bensu, yakni Sapja dan Raka, sumber api berasal dari dapur di lantai 2. Awalnya mereka sedang memasak telur dan jamur menggunakan kompor gas kecil dengan dua tungku.

Rumah makan Geprek Bensu milik Ruben Onsu di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, akhirnya mampu dipadamkan petugas damkar selama dua jam. [Ismail/Suara.com]
Rumah makan Geprek Bensu milik Ruben Onsu di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, akhirnya mampu dipadamkan petugas damkar selama dua jam. [Ismail/Suara.com]

Selang yang digunakan kemudian terlepas hingga membuat kobaran api. Sapja mencoba mematikan tuas kompor, namun api cepat membesar dan mulai membakar seluruh dapur di lantai 2.

Api makin membesar, dua saksi dan seluruh karyawan Geprek Bensu keluar gedung untuk menyelematkan diri. Keterangan Sapja dan Raka ini ada di dalam rilis Polsek Cilandak.

Baca Juga: Ini Penyebab Rumah Makan Milik Ruben Onsu Kebakaran

Salah satu restoran milik Ruben Onsu di kawasan Fatmawati, Cilandak, Jakarta Selatan mengalami kebakaran, Rabu (31/7/2019) siang.
Salah satu restoran milik Ruben Onsu di kawasan Fatmawati, Cilandak, Jakarta Selatan mengalami kebakaran, Rabu (31/7/2019) siang.

Petugas pemadam kebakaran berhasil memadamkan api yang membakar dua ruko berlantai 3 itu selama setengah jam dengan menggunakan 13 unit mobil damkar.

Tapi sampai saat ini belum diketahui berapa kerugian yang dialami akibat kebakaran tersebut. Yang jelas tak ada korban dalam peristiwa ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI