Ariel NOAH Pernah Ditolak Bunga Citra Lestari, Tapi...

Yazir Farouk Suara.Com
Jum'at, 26 Juli 2019 | 07:38 WIB
Ariel NOAH Pernah Ditolak Bunga Citra Lestari, Tapi...
Bunga Citra Lestari [Suara.com/Sumarni]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ariel vokalis grup band NOAH rupanya pernah ditolak oleh penyanyi Bunga Citra Lestari. Tapi nanti dulu, ini bukan penolakan cinta, melainkan soal lagu.

Bukan tanpa alasan BCL--begitu Bunga Citra Lestari biasa disapa--waktu itu menolak membawakan lagu bikinan Ariel. Alasannya adalah lantaran Ariel tak mau menuliskan namanya sebagai penulis lagu tersebut.

"Saya mau nanya kenapa waktu itu saya bikin lagu ditolak? Udah dibikinin capek-capek, dibantuin sama penulis lagu yang lebih senior, udah jadi lagunya, nggak jadi," tanya Ariel NOAH di YouTube channel It's Me BCL, Rabu (23/7/2019).

"Pada tahun 2007, aku lagi siapin album kedua, jadi dulu itu Ariel sempet bikin lagu terus buat aku," ungkap BCL memberitahu penonton videonya.

Baca Juga: 6 Momen Liburan Bunga Citra Lestari Jelajah Nusa Tenggara Timur

Ariel NOAH (Wahyu Tri Laksono/Suara.com)
Ariel NOAH (Wahyu Tri Laksono/Suara.com)

Bunga Citra Lestari kemudian menceritakan momen saat diberi lagu oleh Ariel.

"Lagu itu dikasih sama Ariel udah ditulis salah satu legendnya Indonesia lah terus kenapa ya nggak jadi dibikin ya lagunya," tanya Bunga Citra Lestari.

"Pas lagi mau bikin album Hari Yang Cerah, musiknya udah ada pas dimainin nggak masuk genre kita, beda aliran, yaudah lagu ini nggak masuk album ini," jelas Ariel.

Takut ada gosip menerpa keduanya, Ariel Noah tak mau mencantumkan namanya di lagu yang akan diberikan kepada BCL.

Bunga Citra Lestari [Suara.com/Sumarni]
Bunga Citra Lestari [Suara.com/Sumarni]

"Waktu itu dia nggak mau ada namanya di penulis lagu. Eh waktu produser denger ini hawanya Ariel Peterpan banget, nggak bisa bilang ini lagu aku," kata Bunga.

Baca Juga: Bunga Citra Lestari Naik Kapal Pinisi, Ini Sejarah Kapal Tangguh Khas Bugis

Tak jadi dipakai Bunga Citra Lestari, lagu tersebut akhirnya jadi single Peterpan--nama NOAH sebelumnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI