Suara.com - Tersangka Tri Retno Prayudati alias Nunung dan suaminya July Jan Sambiran telah menjalani assessment terkait proses rehabilitasi penyalahgunaan narkotika jenis sabu. Pengacara Nunung pun sebut kondisi kliennya saat ini sudah sehat dan tinggal menunggu hasil assessment.
"Kemarin kami selaku kuasa hukumnya mba Nunung, kita sudah melakukan pendampingan untuk mendampingi klien kami, mba Nunung dan mas Iyan untuk melakukan assessment. Jadi untuk lebih lanjutnya kita masih menunggu kabar dari pihak penyidik hasil dari assesment itu," kata pengacara Nunung, Sandy Arifin di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (25/7/2019).
Menurut pengacara, kondisi Nunung sudah sehat dan baik-baik saja. Terlebih, banyak dukungan yang diberikan keluarga dan sahabatnya yang tak pernah sepi menjenguk.
Baca Juga: Jenguk Nunung di Polda Metro Jaya, Augie Fantinus Teringat Masa Lalu
"Jadi sementara seperti itu, dan tadi mba Nunung juga keadaannya juga sudah vit sudah sehat dan sudah baik-baik ditambah lagi kedatangan para sahabat yang menjenguk, para kerabat, dan juga ada beberapa saudara," jelasnya.
Ditanyai soal assessment kedua, kuasa hukum sebut belum ada pembicaraan ke arah sana. Sementara untuk seminggu ke depan, pihaknya masih menunggu hasil assessment kemarin.
"Belum, belum. Kita belum dapat kabar (assessment kedua) kita masih menunggu dari hasil assesment kemarin yang udah dilakukan dan kita dampingi 1 hari lalu, kita tinggal menunggu perkembangan nanti akan dikabarkan segera," pungkasnya.