Indro Warkop Sebut Nunung Akui Pakai Narkoba via Talkshow Pepeng

Minggu, 21 Juli 2019 | 09:00 WIB
Indro Warkop Sebut Nunung Akui Pakai Narkoba via Talkshow Pepeng
Komedian Indro Warkop atau lengkapnya Indrojoyo Kusumonegoro [Suara.com/Yuliani].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktor dan komedian Indrojoyo Kusumonegoro alias Indro Warkop menyayangkan komedian Tri Retno Prayudati alias Nunung menggunakan narkoba. Menurutnya, hal itu mengecewakan sebab beberapa dekade silam, Nunung mengaku telah kapok memakai narkoba.

Ditemui di kawasan Petukangan, Jakarta Selatan, Sabtu dini hari (20/7/2019), Indro mengatakan bahwa Nunung sempat mengakui pernah menggunakan barang haram itu dan sudah berhenti dalam artian lepas dari segala pengaruhnya.

Seingat Indro, pernyataan tadi pernah Nunung lontarkan kala keduanya menjadi bintang tamu dalam sebuah acara talkshow yang dipandu Pepeng. Saat itu Pepeng memandu talkshow dari tempat tidur karena sakit.

Baca Juga: Catat: Ini Daftar Mobil Baru dan Konsep di GIIAS 2019

Nunung
Nunung [Suara.com/Ismail].

"Saya tuh dulu pernah merasakan itu (kata Nunung) sekarang ... sekarang? (Ditanya Pepeng) Udah nggak katanya (Nunung)," kata Indro Warkop mengulang adegan talkshow.

Indro pun tak menyangka Nunung pengguna narkoba mengingat tubuhnya yang tambun dan sehat. Apalagi menggunakan narkoba adalah tindakan di luar akal sehat.

"Aku tadinya enggak tahu kalau dia enggak ngomong sendiri pas dia wawancara sama Pepeng. Diwawancara sama Pepeng, dulu 'kan Pepeng punya acara," ujarnya.

“Dia ngomong mengakui itu, itu waktu topnya dia (Nunung) Nyunyun (di Si Doel), tuh. Belum ada Net TV, belum ada acara "Ini Talkshow". Aku yang "lah kok dulu perasaan ngomong gitu" lah kok sekarang lagi,” tambah Indro.

Sebagai orang yang memiliki akal sehat, Indro Warkop menjelaskan, tidak seharusnya Nunung menggunakan narkoba. Menurutnya, mengonsumsi narkoba adalah tindakan kriminal yang hanya merugikan diri sendiri.

Baca Juga: Ingin Memboyong Tunggangan dari GIIAS 2019? Ikuti Dahulu Test Ride

"Arang dimasukin kopi itu lebih sehat dari pada narkoba. Artinya apa, gak ada gunanya banget (pakai narkoba)," tukas Indro.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI