Suara.com - Presenter Kriss Hatta menceritakan pengalamannya selama berada di Lapas Bulak Kapal, Bekasi, Jawa Barat.
Awal-awal berada di hotel prodeo, Kriss mengaku sering melamun. Presenter acara Uang Kaget ini tak menyangka bisa masuk bui.
"Saya sering banget kepergok lagi bengong. Tapi napi lain udah paham, kalo orang baru masuk pasti bengong. Gue dikasih waktu untuk bengong dulu," kata Kriss di channel YouTube Denny Cagur TV.
Denny Cagur lantas bertanya apa yang dipikirkan Kriss waktu itu. Rupanya Kriss tak habis pikir pernikahannya dengan Hilda Vitria berujung masalah.
Baca Juga: Jaksa Ajukan Kasasi Vonis Bebas Kriss Hatta
"Gue masuk (penjara) gara-gara nikah," kata Kriss menjawab disusul tawa.
Kebiasaan melamun diakui Kriss Hatta berlangsung selama dua minggu berada di penjara. Dia mulai bisa terima kenyataan setelah ada beberapa warga binaan lainnya yang memberitahu.
"Ada yang kasih tahu jangan bengong terus," katanya.
Kriss Hatta sebelumnya divonis bebas oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Bekasi dalam kasus pemalsuan dokumen pernikahaan atas laporan Hilda Vitria.
Baca Juga: Makin Kece! 5 Potret Terbaru Kriss Hatta usai Divonis Bebas
Selama kasusnya disidang, Kriss Hatta ditempatkan di Lapas Bulak Kapal Bekasi.