Suara.com - Salah satu kuasa hukum Galih Ginanjar, Acong Latief secara tiba-tiba mengundurkan diri setelah kliennya ditetapkan sebagai tersangka.
Acong Latief mengadu berbeda pendapat dengan anggota tim kuasa hukum lainnya dan Galih Ginanjar sendiri.
"Iya saya mengundurkan diri. Ada perbedaan pendapat dan strategi yang mendominasi di tim," ungkap Acong Latief saat dihubungi wartawan, Kamis malam (11/7/2019).
Acong Latief takut bila bertahan sebagai tim kuasa hukum Galih Ginanjar dengan perbedaan visi dan misi bisa merugikan klien.
Baca Juga: Kelar Diperiksa Sore Tadi, Apakah Galih Ginanjar Bakal Ditahan?
"Dan takutnya dengan keperbedaan pendapat dan perbedaan strategi yang mendominasi ini, akibatnya ke klien, saya ikut disalahkan nanti," tutur Acong Latief.
Kata Acong Latief, keinginan untuk mundur sebagai kuasa hukum sudah ingin dilakukan sejak kemarin. Namun, niat tersebut sempat dihalang-halangi oleh Barbie Kumalasari dan Galih Ginanjar.
"Sebenarnya dari kemarin, tapi mereka nggak mau, terutama tim. Tapi akhirnya saya tetap kekeuh mengundurkan diri. Tadi saya sampaikan melalui WA (WhatsApp) ke mereka, khususnya Kumala sama Galih," jelas Acong Latief.
Rencananya, hari ini surat pengunduran diri sebagai kuasa hukum Galih Ginanjar akan diserahkan kepada ketua tim kuasa.
Baca Juga: Ke Polda Metro, Barbie Kumalasari Bawa Nasi Goreng untuk Galih Ginanjar
"Tadi saya sudah buat surat pengunduran diri saya. Nanti saya sampaikan ke ketua tim," pungkas Acong Latief.