Suara.com - YouTuber Martin Anugrah dan Reza Nangin dipasangkan menjadi tukang laundry di film adaptasi webtoon, Eggnoid. Keduanya merupakan "ice breaking" dalam film yang memberi warna tersendiri pada drama tersebut.
"Kita menyamar jadi tukang laundry untuk memantau Eggy yang diperankan Morgan," kata Reza Nangin di lokasi syuting di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (10/7/2019).
"Semacam itu lah," timpal Martin Anugrah.
Baca Juga: Rebut Peran Utama dalam Film Eggnoid, Morgan Oey: Saya Mirip Eggy
Sebagai YouTuber yang telah beberapa kali lakukan project bersama, chemistry antara Reza dan Martin pun tak sulit diciptakan. Berperan sebagai Zen (Martin Anugrah) dan Zion (Reza Nangin) keduanya memiliki karakter yang kontras, tapi sebagai kunci konflik dalam film.
"Memang karakternya kontras. Sesuai namanya. Zen dan Zion," jelas Reza.
Diceritakan, Zen dan Zion yang mulanya bertugas menjadi mata-mata Eggy sempat terlalu menghayati perannya sebagai petugas laundry. Hal itu pun menjadi salah satu tantangan dalam film.
"Kita tuh nyamar. Somehow jadi petugas laundry keliling itu menjawab kebutuhan para orang komplek," ujar Reza berseloroh.
"Tantangannya banyak yang belum kita pernah lakukan. Jadi tukang laundry sebagian kecil aja, tapi dari karakter ini yang menyangkut keseluruhan cerita film belum pernah kita lakuin sebelumnya. Dengan dunia mengintai lah, terus kita datang dari masa yang mana.. ah nanti spoiler," tutupnya enggan melanjutkan.
Baca Juga: Dibintangi Aktor-aktor Keren, Komik Eggnoid Akan Difilmkan
Film Eggnoid menceritakan kisah Eggy dan Ran. Eggy merupakan manusia yang keluar dari telur Eggnoid dan memiliki tugas menjaga serta menjadi teman di saat manusia lainnya merasa kesepian.