Kasus Ikan Asin, Rey Utami - Pablo Benua Siap Laporkan Hotman Paris

Selasa, 02 Juli 2019 | 21:03 WIB
Kasus Ikan Asin, Rey Utami - Pablo Benua Siap Laporkan Hotman Paris
Rey Utami dan Pablo Putra Benua [Suara.com/Puput Pandansari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selain siap melaporkan Fairuz A Rafiq, Rey Utami dan Pablo Benua juga rupanya akan melaporkan pengacara kondang Hotman Paris. Rey dan Pablo menilai, Fairuz dan Hotman teleha mencemarkan nama baiknya, terkait dengan laporan yang mereka buat ke Polda Metro Jaya, Senin (1/7/2019).

Seperti diketahui, selain Galih Ginanjar, Fairuz A Rafiq juga melaporkan Rey Utami dan Pablo Benua. Laporan itu dibuat setelah Galih menghina miss v Fairuz  yang dikatakan bau ikan asin di channel YouTube milik Rey dan Pablo.

Bila Fairuz A Rafiq dan Hotman Paris tak mencabut laporannya, Rey Utami dan Pablo Benua yang didukung pengacara Farhat Abbas siap melaporkan balik.

Baca Juga: Rey Utami dan Pablo Benua Tunda Laporkan Fairuz A Rafiq, Ini Alasannya

"Ya hari ini saya dapat kuasa langsung dari mas Pablo dan mba Rey Utami dua surat kuasa. Surat kuasa pertama adalah untuk mendampingi beliau untuk berkomunikasi menyampaikan argumentasi pembelaan pendapat dalam kaitan masalah masalah yang sekarang lagi ramai, kita menyebutnya ini adalah masalah ikan asin ya," ungkap Farhat Abbas bersama Rey Utami dan Pablo Benua, saat ditemui di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Selasa (2/7/2019).

Selain itu, surat kuasa kedua adalah kuasa untuk melaporkan Hotman Paris Hutapea (HPH) yang dirasa mencemarkan nama baik Pablo Benua dan Rey Utami. Pasalnya, menurut Farhat Abbas, kedua kliennya tersebut hanya sebagai media perantara, bukan pelaku yang menyatakan.

"Kemudian di surat ini (yang kedua) saya dapat kuasa untuk melaporkan saudara pengacara HPH dan kawan-kawan dan siapa aja orang yang terlibat yang mencemarkan nama baik kedua orang ini," sambungnya.

Hotman Paris [Instagram]
Hotman Paris [Instagram]

Farhat Abbas melanjutkan, nantinya akan dilakukan pendataan siapa saja yang membuat opini negatif kepada Pablo Benua dan Rey Utami. Pihak mereka mengklaim memberi jeda waktu satu minggu untuk melihat respon pihak Hotman Paris dan Fairuz A Rafiq.

"Jadi siapa saja yang membuat opini negatif, hari ini karena sudah malam jadi mungkin kita akan lanjut besok menyambung konsultasi ini, lalu baru buat laporan. Kita tunggu dalam waktu seminggu ini dari pihak HPH dan keluarga Fairuz seberapa berani dan seberapa besar mereka buat opini," ujarnya.

Baca Juga: Didampingi Farhat Abbas, Rey Utami - Suami Laporkan Balik Fairuz A Rafiq?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI