Suara.com - Kuasa hukum Atalarik Syah, Junaidi, membeberkan fakta yang terjadi di persidangan kasus perebutan hak asuh anak dengan Tsania Marwa.
Dia bilang, pihaknya di persidangan pernah menawarkan jadwal pertemuan kepada Marwa untuk bertemu anak-anak.
"Saya menawarkan ke hakim (jadwal bertemu anak-anak bagi Tsania Marwa). Kalau memang dia mau datang, jadwalnya saya siapkan," kata Junaidi di Pengadilan Agama Cibinong, Jawa Barat, Rabu (8/5/2019).
Jadwal pertemuan yang lebih dulu dibuat dirasa Junaidi cukup penting lantaran untuk menyesuaikan dengan kegiatan anak. Jadi kata dia, Marwa tak bisa sesuka hati jika ingin bertemu anak-anak.
Baca Juga: Viral Video Adisomad, Andre Taulany Belum Tahu Kapan Akan Temui UAS
"Nggak sesuka dia (Marwa). Misalkan dia nggak ada syuting, tapi anak sedang bermain atau belajar," ujarnya.
"Harinya juga dicari hari yang memungkinkan. Yang waktu anak cukup. Jangan juga anak tidur diganggu. Akan saya buat dan saya sampaikan ke hakim. Supaya tidak terjadi lagi kejadian-kejadian yang tidak mengenakkan," katanya lagi.
Masalah perebutan hak asuh anak terjadi sebelum Tsania Marwa dan Atalarik Syah bercerai.
Dalam perjalanannya, segala cara telah ditempuh Marwa untuk bisa bertemu dengan Atalarik, termasuk membuat aduan ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).
Baca Juga: Diistirahatkan dari Program TV, Andre Taulany: Rezeki Diatur Tuhan
Puncaknya, Marwa gugat hak asuh anak ke Pengadilan Agama Cibinong pada Februari lalu. Langkah ini diambil setelah dirinya mengantongi akta perceraian.