Suara.com - Ramadan tahun ini, komedian Parto Patrio kembali akan mengisi program sahur di televisi. Parto mengaku bekerja saat Ramadan sudah sering dilakukan.
"Saya sudah pernah mengalami beberapa tahun yang lalu kurang lebih empat tahun. Kemarin (tahun lalu) malah saya senang di rumah, karena sahur nggak ikut buka juga nggak," kata Parto Patrio, saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2019).
Beruntung keluarga Parto Patrio tidak mengeluh saat pentolan Opera Van Java itu kembali mengisi acara sahur dan buka puasa.
"Tahun ini saya merasakan lagi sahur dan buka di studio. Jadi keluarga pun nggak masalah karena udah pernah," tuturnya.
Baca Juga: Parto Patrio Tanggapi Kasus Andre Taulany yang Dianggap Hina Ulama
Parto Patrio pun memastikan bakal jarang berkumpul dengan keluarga. Pasalnya untuk program sahur dia harus tiba di studio pukul 23.00 dan tiba di rumah pukul 06.00. Sedangkan saat buka puasa, sejak pukul 14.00 ia sudah harus tiba di studio dan tiba di rumah pukul 19.00.
"Jadi bisa bayangkan saya pulang, tidur sebentar bangun jam dua. Tidur delapan jam lah, mandi jalan lagi," jelas Parto Patrio.
Parto Patrio pun memastikan akan sulit menggantikan momen kebersamaan keluarga untuk sahur dan buka puasa di tahun ini.
"Untuk menggantikan momen kan biasanya dengan buka bersama, sekarang sudah nggak bisa, cuma kan setahun sekali saja," ujar Parto Patrio.
Baca Juga: 5 Potret Amanda Caesa, Putri Parto Patrio yang Cantik Tapi Pemalu