Suara.com - Istri mana yang tak sedih mendengar suaminya bikin wasiat kematian ketika sedang sakit. Hal itu sepertinya sedang dirasakan istri pertama Ustaz Arifin Ilham, Yuni Djamaluddin Waly.
Di Instagram beberapa jam lalu, Arifin Ilham unggah video momen ketika sang istri memeluknya sambil menangis. Dia pun memberitahu bahwa air mata istrinya tumpah setelah mendengar wasiat kematian darinya.
"SubhanAllah saat ratu bidadari menangis melihat kadaan imamnya, mendengar wasiat dan bahwa kematian janganlah ditakuti, karena mati adalah" liqoouhu" jalan satu satunya berjumpa dengan Allah yang kita sangat cinta rindu beribadah taat kepadaNya," tulis Arifin Ilham mengawali caption di video tersebut.
Ustaz Arifin Ilham belakangan memang kembali dirawat di sebuah rumah sakit di Penang, Malaysia. Diketahui, pendakwah yang memiliki suara khas itu tengah berjuang melawan penyakit kanker yang diidap.
Baca Juga: Bella Shofie Bicara Settingan dengan Adjie Pangestu : Gara-Gara Tata Liem !
Lewat catatan di Instagram, Arifin juga memotivasi agar istri jangan bersedih. Sebab, dia selalu berdoa agar kelak dipertemukan lagi di syurga.
"InsyaAllah semua kita dikumpulkan Allah bersama umat Rasulullah dalam ridho, rahmat, dan syurga, aamin aamiin aamiin," tulisnya.
Sebelumnya lewat Instagram juga, Ustaz Arifin Ilham membuat wasiat kematian. Dia berpesan jika kelak sudah dipanggil Tuhan, jenazahnya pertama kali disalatkan di masjid Az Zikra, kemudian di masjid Gunung Sindur.
Sementara, Arifin Ilham minta dimakamkan di samping masjid Gunung Sindur. Dia pun mengaku sudah menyiapkan kain kafan untuk membungkus jenazahnya.
Berikut pernyataan lengkap Ustaz Arifin Ilham :
Baca Juga: Gokil! Raffi Ahmad Isi 7 Program Ramadan dalam Sehari
Jazaakumullah Doa Kasih Sayang ikhwahku Fillah .
Assalaamu alaikum wa rahmatullahi wa barkaatuh.
SubhanAllah walahamdulillah ilhwahku tercinta Fillah dan keluarga besar Az Zikra yang insya Alah semuanya dipersaudarakan Allah dunia akhirat karena Allah.
SubhanAllah maafkan maafkan maafkan belum bisa bershilaturrahim secara sempurna dalam harakah da'wah kita.
Masya Allah paska pengobatan kemo yang sudah selesai membutuhkan rehat 2-3 bulan karena posisi melemah dan sangat rentan semua virus bakteri masuk.
Dokter pun sampai berkali kali melarang semua kegitan apalagi u datang zikir jamaah padahal cinta sayang Arifin luar baisa pada semua semua jamaah fillah.
Allahu Akbar. kali ini arifin dengar nasehat dokter untuk rehat total dilarang bersuara dan tidak boleh banyak bercampur dan juga salaman.
SubhanAllah inilah rahmat karunia ujian ampunan dosa untuk Arifin.
Semoga semua ikhwahku Fillah dan keluarga besar Az zikra tetap semangat dan lebih semangat berjuang.
Jazaakumullah semua doa dan kasih sayang duhai ikhwahku Fillah dan keluarga Az Zikra tercinta tillah
InsyaAllah kalau lebih dahulu menghadap Allah, pertama sholat di mesjid Az Zikra Sentul dan kemudian sholat kedua di mesjid Gunung Sindur. Kuburan di samping mesjid Gunung Sindur yang telah Arifin siapkan dengan kain kafannya.
SbhanAllah maafkan Arifin, dunia ini sebentar semua kita menuju "liqoouhu" perjumpaan denganNYA
Demi Allah dihati ini yang ada hanya Allah, Rasulullah dan umat Rasullah.
SubhanAllah Arifin sayang antum semua krn Allah.
Muhammad arifin ilham