Suara.com - Penyanyi Tompi bersaksi di sidang kasus penyebaran kabar bohong atau hoaks dengan terdakwa Ratna Sarumpaet di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, hari ini, Selasa (23/4/2019).
Dalam sidang tersebut, salah satu kuasa hukum Ratna mempertanyakan kapasitas Tompi mengomentari foto lebam Ratna Sarumpaet di media sosial.
Pasalnya, si pengacara tersebut cuma tahu jika Tompi adalah seorang dokter bedah plastik, bukan ahli foto.
"Apakah saudara fotografer?," kata si pengacara di dalam persidangan.
Baca Juga: Berbalut Busana Adat Bali, Intip Potret Memikat Istri Ajun Perwira
Dengan lantang Tompi menjawab, "Yes, saya fotografer profesional."
Tompi menegaskan, selain sebagai penyanyi dan dokter bedah, dirinya juga mendalami dunia fotografi. Sebagai bukti, cukup banyak hasil jepretan Tompi yang dipamerkan di Instagram-nya.
Untuk diketahui, pertanyaan dari pengacara tersebut muncul terkait perang cuitan Tompi dan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah ketika foto lebam Ratna Sarumpaet bikin heboh jagat maya.
Waktu itu, Fahri mempertanyakan kapasitas Tompi saat mengomentari foto wajah lebam Ratna.
"Tapi anda harus membatasi diri. Anda buka ahli foto atau digital forensik...anda dokter bedah kulit setahu saya...ada yg kulitnya rusak karena dianiaya seperti ibu @RatnaSpaet dan ada yg seperti pasien anda yg ingin nampak lebih cantik belajar bedain itu aja dl dok," demikian cuitan Fahri membalas Tompi.
Baca Juga: Unik, Begini Cara Ajun Perwira Ajak Nikah Janda 3 Anak