Suara.com - Sub unit boyband GOT7 asal Korea Selatan, Jus2 sukses menggelar showcase perdananya bertajuk 'Focus: Premiere Showcase Tour in Jakarta'. Pertunjukkan yang dihelat di Indonesian Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan, Minggu (21/4/2019) malam berlangsung begitu meriah.
Pantauan Suara.com, grup yang digawangi JB dan Yugyeom naik memulai aksinya tepat pukul 18.35 WIB. Dengan setelan semi formal, keduanya membuka pertunjukan dengan dua lagu andalan Jus2, yaitu Long Black dan Drunk on You.
Selanjutnya penonton dibuat heboh saat salah satu personel GOT7, Bambam, hadir di atas panggung. Lelaki asal Thailand itu tampil sebagai spesial MC buat Jus2.
"Halo semuanya, saya adalah Bambam," sapanya yang disambut teriakan histeris penggemar.
Baca Juga: Kirana Larasati Minta Masyarakat Tak Emosi Lihat Hasil Quick Count
Berikutnya giliran Jus2 yang menyapa fans dengan memperkenalkan diri masing-masing.
"Wow, yang dateng banyak banget hari ini. Luar biasa," tambah Yugyeom yang langsung diamini JB.
Showcase Jus2 dibagi dua sesi, yakni mini konser dan bincang santai. Dipandu oleh Bambam GOT7, unit yang dibentuk pada awal 2019 ini sempat menjawab pertanyaan seputar album pertama Jus2, 'Focus'.
"Kayaknya sudah sering banget jelasin ini. Tapi kalau di Jakarta baru ngomong pertama kali. Jadi album Focus ini sesuatu yang spesial sekali. Di sini saya ingin menunjukkan sesuatu yang elegan. Ini berisi lagu yang bukan seru sekali tapi agak chill sedikit," kata JB menjelaskan.
Setidaknya hampir 30 menit dihabiskan buat sesi obrol santai bareng Bambam GOT7. Baru setelahnya, Jus2 meneruskan penampilan lewat lagu-lagu baru mereka.
Baca Juga: Ada yang Ngarep Dapat Cincin Berlian di Mie Ayam Bikinan Hotman Paris
Lagu itu antara lain Touch, Focus On Me, Senses, dan Love Talk. Suasana pun semakin manis saat JB dan Yugyeom menampilkan solo stage.
Keduanya menyanyikan lagu solo masing-masing. Diawali JB dengan Sunrise dan dilanjutkan Yugyeom dengan Fine.
"Saya bersyukur berada di panggung ini dan bertemu kalian semua. Terimakasih banyak. Tadi kami menyanyikan lagu Jus2 dan solo kami yang ada di album GOT7, gimana lagunya?" tanya JB.
"Sebetulnya kami kepikiran kasih lagu terbaru tapi karena keterbatasan waktu, jadi nggak jadi. Semoga lain kali ada kesempatan tunjukkan lagu baru kami yah," katanya lagi.
Sebelum menutup penampilan, Jus2 juga sempat membuat kejutan untuk fans yang hadir. Mereka membawakan lagu milik GOT7, Hard Carry dan Go Higher. Di sini, Bambam turut bergabung ikut bernyanyi.
"Kami datang kembali tapi sebagai Jus2. Bisa bertemu Anda semua sangat menyenangkan sekali. Sayang sekali ya kita lagi seru-seruan eh waktunya sudah habis. Tapi terima kasih guys, berkat Anda semua, kami dapat tenaga baru. Really i love you guys," kata Yugyeom pamit undur diri tepat pukul 20.15 WIB.