Suara.com - Penyanyi Mulan Jameela menggunakan hak suaranya di pemilihan umum 2019 pada hari ini, Rabu (17/4/2019) tanpa didampingi sang suami, Ahmad Dhani.
Mulan datang ke TPS di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, bersama anak-anaknya, termasuk Safeea Ahmad dan Ahmad Syailendra Aerlangga.
Menurut Mulan, dirinya sudah biasa melakukan pencoblosan tanpa ditemani sang suami.
"Dulu juga pernah nyoblos nggak ada Mas Dhani," kata Mulan Jameela kepada wartawan seusai nyoblos pada Rabu (17/4/2019).
Baca Juga: Usai Nyoblos, Prilly Latuconsina Video Call dengan Sandiaga Uno
Dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017, Mulan dan Ahmad Dhani berada di TPS berbeda. Nama Mulan waktu itu tidak terdaftar dalam Kartu Keluarga (KK) Ahmad Dhani.
Tapi kini, pantauan Suara.com, dia berhasil nyoblos di TPS 049, Pondok Indah, Jakarta Selatan, lokasi yang sama dengan keluarga Ahmad Dhani seperti Al Ghazali.
Mulan pun merasa lega sudah memberikan hak suaranya. Dia berharap paslon capres dan cawapres yang didukung, Prabowo dan Sandiaga Uno bisa keluar sebagai pemenang.
Seperti diketahui, Ahmad Dhani saat ini sedang menghuni Rutan Medaeng, Sidoarjo, Jawa Timur. Kasus pencemaran nama baik yang menjeratnya disidangkan di Pengadilan Negeri Surabaya.
Baca Juga: Tak Kenal, Bimbim Slank Bingung Pilih Anggota DPRD dan DPD