Suara.com - Artis Jessica Iskandar yang mulai aktif sebagai YouTuber membuat konten berbeda dari sebelumnya.
Kali ini, Jedar-begitu sapaan karibnya-bikin video prank. Ibu satu anak itu ingin mengerjai seorang pelayan di toko furniture di sebuah pusat perbelanjaan.
"Hari ini aku ada tugas buat nge-prank sebuah toko furniture, di mana aku bakal bikin mbak-nya syok berat," kata Jessica mengawali.
Prank yang dilakukan Jessica adalah menumpahkan minuman ke salah satu sofa di toko tersebut. Semula, Jessica terlihat memanggil salah satu pelayan toko dan bertanya tentang sofa yang dijual.
Baca Juga: Kenang Vishal Singh Begini, Jessica Iskandar Dimarahi Warganet
Tiba-tiba saja, Jessica menumpahkan minuman yang dipegang ke sofa.
"Yaampun, gimana sih bu, ya nggak boleh dong. Ini gimana kalau bos saya tahu," kata si pelayan begitu melihat aksi Jessica Iskandar.
Sayangnya, video prank perdana Jessica ini menuai komentar negatif dari warganet. Di Instagram Jessica, warganet menuding jika video prank tersebut cuma settingan karena reaksi si pelayan toko dianggap tak natural.
"Kayak settingan, soalnya si mbak nya kurang menjiwaii," komentar elindanis__.
"Udah nonton video full nya di Youtube dan kayak settingan mbak nya sekilas udah kelihatan ketawa waktu ngomel dan kurang menjiwai , ketara banget," timpal sallymar_ah.
Baca Juga: Wijin Sudah Sayang Gisella Anastasia, Ini Respons Menohok Jessica Iskandar
"Settingannya ketauan,,semuanya kaku," seru ranyciinainai.
Yang menarik, Jessica Iskandar justru mengunci kolom komentar video prank-nya di YouTube. Entah apa maksud dia melakukan itu.