Suara.com - Raih Penghargaan Pemeran Pria Terbaik IBOMA, Denny Sumargo Tak Percaya
Aktor Denny Sumargo tak menyangka bisa menyabet penghargaan Pemeran Pria Terbaik di ajang Indonesia Box Office Movie Award (IBOMA). Penghargaan diberikan berkat perannya sebagai sosok Kim Nam, ayah Ahok di film A Man Called Ahok.
Dirinya tak percaya bisa mengalahkan aktor-aktor senior lainnya seperti Rano Karno dan Vino G Bastian. Dirinya pun sempat pesimis bisa memenangi penghargaan tersebut.
"Iya saya beruntung, saya sempet nggak yakin. Tapi saya bersyukur karena ini saya anggap anugerah dan berkat dari Tuhan, dan saya persembahkan untuk produser, kru dan semua fans," ucap Denny di kawasan Daan Mogot Jakarta Barat, Jumat (5/4/2019) malam.
Baca Juga: Denny Sumargo Tak Nyaman Dijodoh-jodohkan dengan Chelsea Islan
Menurut artid yang disapa Densu itu, sebenarnya dirinya adalah seorang pebasket. Makanya sempat tak menyangka bisa memenangi aktor terbaik.
"Saya pebasket dan kok saya bisa dapat beginian gitu loh, jujur waktu saya ada di depan saya gemeteran kaki saya tapi saya berusaha untuk menguasai keadaan," tuturnya.
Lantaran mendapatkan penghargaan di industri film, mantan tunangan sosialita Dita Soedarjo itu sempat bingung untuk melanjutkan kariernya ke depan. Sambil bercanda dirinya mengaku akan berkonsultasi dulu dengan Gading Marten.
"Ya kan Gading sempat sukses juga waktu film Love For Sale tuh. Nah sambil nunggu itu, saya akan bersyukur dulu sama Tuhan. Terima kasih sama mama saya punya doa, dan orang-orang yang percaya selama ini bahwa saya punya kesempatan untuk bisa bangkit dari segala sesuatu yang pernah menimpa saya," katanya.
Baca Juga: Diisukan Dekat, Denny Sumargo Cuma Anggap Chelsea Islan Adik