Suara.com - Penyanyi dangdut Lesti Andryani kini telah memantapkan hati untuk berhijab. Namun saat memutuskan untuk berhijab, Lesti sempat khawatir akan sepi dari job manggung.
"Kayak gitu itu benar-benar alasan dunia banget. Dan itu jadi alasan yang aku nyesel banget sekarang ini," kata Lesti, ditemui di acara peluncuran Album Kompiladut, di kawasan Cideng, Jakarta Pusat, Selasa (19/3/2019).
"Isi acaranya bukan acara religi, tapi disuruh pakai kerudung. Kedua, ada lagi kayak acara oof air, padahal dede belum fix pakai kerudung, tapi panitia meminta saya pakai kerudung," ungkap Lesti.
Baca Juga: Masih Buka Tutup Hijab, Lesti Andryani Minta Didoakan Istiqomah
Jawara Dangdut Academy pertama ini baru yakin menggunakan hijab saat manggung di luar kota. Di situ, pelantun "Kejora" itu diminta untuk berhijab.
Kejadian tersebut tidak hanya terjadi satu dua kali saja. Perempuan 19 tahun itu mengaku beberapa kali diminta pihak panitia menggunakan hijab saat manggung. Puncaknya saat dia mengisi acara di salah satu pesantren di Banten.
"Ternyata orang itu sampai nangis-nangis (lihat Lesti manggung). Aku nyanyi mereka ikut nyanyi. Dari situ dede kayak yakin, Rezeki sudah ada yang mengatur," tutur Lesti.