Alasan Arie Untung Unggah Video Pembantaian Jemaah Masjid Selandia Baru

Yazir Farouk Suara.Com
Jum'at, 15 Maret 2019 | 16:24 WIB
Alasan Arie Untung Unggah Video Pembantaian Jemaah Masjid Selandia Baru
Arie Untung (Ismail/Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presenter Arie Untung ikut berduka atas peristiwa penembakan brutal di Masjid Al Noor, Christchurch, Selandia Baru yang menewaskan puluhan jemaah.

Keprihatian Arie disampaikan lewat Instagram. Di slide kedua unggahannya, Arie menampilkan video pembantaian tersebut.

"THE REAL TERRORIST. Inna lillahi wa inna ilaihi Rojiun. Demi Allah nangis liat videonya. Binatang aja kalah kejam," tulis Arie mengawali di caption.

"Pembantaian 2 masjid di Christcurch sambil live facebook yang jatuh korban yang "hanya" di claim 27 orang," sambungnya.

Baca Juga: Akun Instagram Diblokir, Arie Untung Bisa Tempuh 4 Langkah Ini

Pasangan Selebriti, Arie Untung - Fenita Arie. (Suara.com/Risna Halidi)
Pasangan Selebriti, Arie Untung - Fenita Arie. (Suara.com/Risna Halidi)

Meski menampilkan video tersebut, Arie tak merekomendasikan untuk menontonnya jika tak kuat. Sebab tayangan tersebut cukup sadis. 

"Sampai ada anak kecil dieksekusi, korban wanita tertembak kembali dilindas," tulis Arie.

Rupanya bukan tanpa alasan Arie sampai mengunggah video sadis tersebut. Dia ingin membuktikan bahwa tindakan teror sama sekali tak terkait dengan agama tertentu. 

"Di share untuk mereka yang kemarin menuduh teroris atas agama tertentu agar mengutuk aksi yang sama tanpa memandang keyakinan pelaku," tulisnya.

Di akhir unggahannya, Arie mengajak pengikutnya di Instagram untuk berdoa agar kejadian tersebut tak terjadi di Indonesia.

Baca Juga: Personel Seventeen Jadi Korban Tsunami, Arie Untung Ingat Saat Kolaborasi

"Kalau ada yang ajak "PERANG TOTAL" yuk tunjukkan kita generasi yang beda Kita "DAMAI TOTAL" apapun perbedaanmu," tulis Arie menutup.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI