Suara.com - Penyanyi Mulan Jameela membawa barang khusus saat membesuk suaminya, Ahmad Dhani di Rutan Medaeng, Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (23/2/2019) pagi.
Hal itu diungkapkan langsung oleh kuasa hukum Ahmad Dhani, Aldwin Rahadian kepada wartawan.
"Tadi sudah menjenguk saja membawa kebutuhan Mas Dhani seperti biasa. Bawa buku, yah. Dia juga bawa baju, makanan dan lain-lain. Tadi rekan saya yang nemenin," ujar Aldwin Rahadian saat dihubungi melalui sambungan telepon.
Baca Juga: Istri Pertama Laporkan Bella Luna dan Suami ke Polisi
Aldwin Rahadian menambahkan pelantun "Makhluk Tuhan Paling Seksi" itu datang bersama kedua anaknya, Shafeeya Ahmad dan Tyarani Nugraha.
"Tadi juga datang bersama dengan Mas Zul ketua MPR," imbuh Aldwin Rahadian lagi.
Seperti diketahui, Ahmad Dhani sendiri kini tengah diadili atas kasus ujaran "idiot". Hal itu terjadi saat dirinya hendak menghadiri acara deklarasi "Ganti Presiden 2019" di Surabya, Jawa Timur, beberapa waktu lalu.