Umrah Sekeluarga, Olla Ramlan Diantar Mantan Suami

Ferry Noviandi Suara.Com
Kamis, 31 Januari 2019 | 15:36 WIB
Umrah Sekeluarga, Olla Ramlan Diantar Mantan Suami
Olla Ramlan (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meski telah bercerai, hubungan silaturahmi Olla Ramlan dengan Alex Tian rupanya masih tetap terjalin. Buktinya, saat Olla Ramlan dan keluarga hendak berangkat umrah, Alex Tian ikut mengantar.

Rabu (30/1/2018), Olla Ramlan berangkat beribadah umrah bersama suami, Aufar Hutapea. Selain itu, Olla juga mengajak tiga anaknya, termasuk Sean Mikael Alexander, putra dari pernikahannya dengan Alex Tian.

Olla Ramlan dan keluarga akan berangkat umrah. (Instagram Olla Ramlan)
Olla Ramlan dan keluarga akan berangkat umrah. (Instagram Olla Ramlan)

Sebelum berangkat umrah, Alex Tian terlihat hadir di Bandara Soekarno-Hatta untuk mengantar putranya itu. Alex juga mengajak istri barunya, Melina Tian bersama putrinya.

Mereka pun terlihat kompak dan kemudian berpose bersama-sama untuk berfoto sebelum berangkat umrah. "Bismillahiramanirrahiim..." tulis Olla Ramlan dalam keterangan foto.

Baca Juga: Hotman Paris Siap Borong Saham YouTube!

Di foto itu, Olla Ramlan bersama suami dan tiga anaknya mengenakan batik berwarna hijau. Sedangkan Alex Tian mengenakan kaos hitam dan celana denim. Begiu juga dengan Melina Tian, yang terlihat kasual mengenakan kaos hitam dan celana denim.

Hal itu puna membuat warganet kagum dengan kekompakan yang ditunjukkan Olla Ramlan dan Alex Tian. Meski telah bercerai, keduanya masih berhubungan baik sebagai mantan.

Alex Tian bersama istri, Melina Tian (Instagram)
Alex Tian bersama istri, Melina Tian (Instagram)

"Senang lihatnya. Semoga selalu dalam lindungan Allah beserta keluarganya mba, aamiin," kata pemilik akun @citra_d_tc.

"Senang banget hidupnya orang ini, bisa akur sama mantan," ujar pemilik akun @laek_toba.

"Barakallah.. ikut senang lihat foto ini. Indahnya silaturahim semoga lancar perjalanan umrahnya ka @ollaramlanaufar," timpal pemilik akun @nadaraihanah_hijab.

Baca Juga: Jalani Sidang Perdana, Augie Fantinus Didukung Teman-teman Artis

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI