Pindah Agama, Ovi Sovianti Masih Komunikasi dengan Ibu

Selasa, 29 Januari 2019 | 12:19 WIB
Pindah Agama, Ovi Sovianti Masih Komunikasi dengan Ibu
Ovi Sovianti [Ismail/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Franky Ilham Roring, suami Ovi Sovianti mengaku kalau ibu mertuanya itu kecewa dengan putusan putrinya yang pindah keyakinan mengikuti sang suami.

"Orangtua pasti kecewa lah. Namanya Ovi dasarnya dari keluarga Muslim, silsilahnya baik, mama maupun papa nya dia nggak ada yang istilahnya dari Nasrani semuanya Muslim," kata Franky berasam Ovi Sovianti, usai mengisi sebuah acara televisi di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (29/1/2019).

Walau orangtua kecewa, Ovi Sovianti yakin ibu dan ayahnya akan menerima keputusan dirinya yang pindah keyakinan.

Ovi Sovianti dan suami, Franky. (Wahyu Tri Laksono/Suara.com)
Ovi Sovianti dan suami, Franky. (Wahyu Tri Laksono/Suara.com)

"Soal kecewa pasti kecewa, tapi kekecewaan orangtua bukan berarti mereka itu jahat. Jangan salah, aku sudah beberapa kali bilang ke Ovi, bahwa orangtua itu orang baik. Baik orang Kristen masuk ke Muslim orangtuanya juga pasti kecewa, orang Muslim masuk Kristen orangtuanya juga pasti kecewa," sambungnya.

Baca Juga: Namanya Dibesarkan Ahmad Dhani, Mita The Virgin: Keep Strong Boss

Walau telah mengecewakan orangtua, namun Ovi Sovianti tetap berkomunikasi dengan ibu dan ayahnya melalui sambungan telepon. "Mama masih rutin teleponan," ungkap mantan personel Duo Serigala ini.

Seperti diketahui, Franky Roring yang menganut Nasrani menikah dengan Ovi Sovianti dengan cara Islam, pada 7 Oktober 2018 di Cileungsi, Bogor, Jawa Barat. Namun setelah menikah, Ovi mengikuti keyakinan sang suami.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI