Preman Pensiun Disambut Baik, Keluarga Didi Petet Berterima Kasih

Ferry Noviandi Suara.Com
Minggu, 20 Januari 2019 | 07:45 WIB
Preman Pensiun Disambut Baik, Keluarga Didi Petet Berterima Kasih
Didi Petet. [Twiter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keluarga almarhum Didi Petet mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang menyambut antusias film Preman Pensiun. Film yang disutradarai Aris Nugraha itu dirilis sejak 17 Januari kemarin.

Antusias penonton terhadap film Preman Pensiun bisa dilihat ketika digelar acara nonton bareng film dengan para pemain film Preman Pensiun di hari pertama penayangan, di sebuah bioskop di Garut, Jawa Barat. Saat itu, semua kursi di bioskop tersebut terisi penuh penonton.

Getar Jagatraya, anak pertama Didi Petet mengaku terkejut dan tidak menyangka jika masyarakat masih menyambut baik kehadiran film yang dibuat versi layar lebar itu.

Pemeran film Preman Pensiun dalam acara screening. (SUARA.com/Wahyu Tri Laksono)
Pemeran film Preman Pensiun dalam acara screening. (SUARA.com/Wahyu Tri Laksono)

"Alhamdulillah, kami keluarga sangat senang mendengar hal itu. Kami juga kaget karena tidak menyangka akan mendapatkan sambutan baik seperti ini. Semoga hal positif ini terus berlanjut di hari-hari berikutnya," ujar Getar, seperti dikutip dari Antara.

Baca Juga: Randy Pangalila Resmi Nikahi Bule Kanada, Intip Foto-fotonya

Mewakili keluarga Didi Petet, Getar juga berterima kasih kepada penonton film Preman Pensiun, lantaran banyak yang menyampaikan kerinduan kepada sosok Kang Bahar yang diperankan oleh Didi Petet.

"Terima kasih atas apresiasi dan rasa rindu penonton Preman Pensiun untuk bapak. Mohon doanya saja untuk almarhum," kata Getar.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil bersama para pemain Film Preman Pensiun dalam Gala Premier di Ciwalk, Bandung, Sabtu (12/1/2019). [Suara.com/Wahyu Tri Laksono]
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil bersama para pemain Film Preman Pensiun dalam Gala Premier di Ciwalk, Bandung, Sabtu (12/1/2019). [Suara.com/Wahyu Tri Laksono]

Sosok Kang Bahar yang diperankan almarhum Didi Petet memang tidak bisa dipisahkan dari cerita Preman Pensiun. Bahkan sosok Kang Bahar muncul di awal film. Cuplikan tersebut merupakan gambar yang sudah pernah ditayangkan pada cerita Preman Pensiun versi sinetron.

Sementara itu, MNC Pictures mengungkapkan jika di hari kedua penayangan, sejumlah layar bioskop untuk "Preman Pensiun" ditambah menjadi 266, lantaran banyak masyarakat kehabisan tiket pada hari pertama penayangan.

Baca Juga: Untuk Pertama Kalinya, Daniel Mananta Ungkap Sosok Sang Istri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI