Suara.com - Ajang Love Festival Vol.3 bakal menjadi penanda panggung terakhir Yovie Widianto bersama Yovie & Nuno. Pasalnya, lelaki 50 tahun ini memilih mundur sebagai keyboardist band bentukannya itu.
Rencananya, lewat konser tersebut, Yovie Widianto ingin sekaligus mengenalkan musisi yang menggantikan posisinya nanti.
"Nanti yang gantiin yang bisa menyesuaikan musik Yovie & Nuno, atau dia juga ada pengembangan musik untuk Yovie & Nuno.Tapi siapa sosoknya, kita lihat nanti," ujar Yovie Widianto di CGV Grand Indonesia, Jakarta Pusat pada Selasa (15/1/2019).
Baca Juga: Badai Tak Sabar Sepanggung Lagi Bareng Sammy Simorangkir dan Kerispatih
Berembus kabar, Badai eks Kerispatih yang bakal mengambil alih posisi keyboardist. Sayangnya saat disinggung soal itu, Yovie Widianto tidak mau menjawab.
"Eh, itu masih dirahasiakan. Belum bisa bilang siapa-siapanya, biar surprise nanti," sambungnya lagi.
Yang pasti, bapak Arsy Widianto ini cuma berjanji akan menyuguhkan performa memukau di pertunjukkan terakhirnya bareng Yovie & Nuno.
"Kalau band lain menampilkan sejarah cerita band mereka, kita yang beda adalah dengan menyuguhkan cerita di balik lagu itu," kata Yovie Widianto.
Seperti diketahui, ajang Love Festival Vol.3 bertajuk 'Love is Live, 9 Concert in 1 Night' siap diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat pada 8 Februari 2019.
Baca Juga: Video Blak-blakan Yovie Widianto soal Hengkang dari Yovie & Nuno
Selain Yovie & Nuno, bakal ada juga Gigi, Nidji, Padi Reborn, Project Pop, Element, hingga Kerispatih yang turut menyemarakan pertunjukan.