Caca Duo Molek 3 Kali Pesan Sabu, Per Gram Rp 1,8 Juta

Senin, 14 Januari 2019 | 15:39 WIB
Caca Duo Molek 3 Kali Pesan Sabu, Per Gram Rp 1,8 Juta
Caca Duo Molek saat diperkenalkan Polda Metro Jaya karena kasus narkoba. (Ismail/Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasubdit I Ditresnarkoba Polda Metro, AKBP Jean Calvijn Simanjuntak mengaku penyanyi dangdut Caca Duo Molek membeli sabu seberat satu gram sebanyak tiga kali. Satu paket sabut dibeli dengan harga sebesar Rp 1,8 juta dari tersangka YAN.

"Pada saat dijual, kepada tersangka C (Chandra) dan tersangka CC (Caca) harganya per satu gramnya Rp 1,8 juta. Kemudian tersangka C dan tersangka CC ini hubungan pertemanan itu sudah tiga kali mengambil dari tersangka YAN dengan barang bukti sabu," jelas Calvijn saat jumpa pers di Polda Metro Jaya, Senin (14/1/2019).

Sedangkan tersangka YAN membeli sabu dari N, yang saat ini masih buron,  dengan harga Rp 800 ribu.

"Proses pengambilannya ini sudah dua kali, masing-masing pengambilan itu per 10 gram, dan ada 1 gram di ambil sekitar Rp 800 ribu," sambung Calvijn.

Bahkan YAN pada 9 Januari lalu sempat mengantarkan ke apartemen Caca dan menggunakan barang haram tersebut bersama-sama.

"Kemudian tersangka YAN kembali dan langsung ditransfer pembayarannya menggunakan rekening atas nama tersangka C," terang Calvijn.

"Jadi tiga kali proses menjual beli sabu ini dengan cara memesan, kemudian diantar ke apartemen. Barang tersebut dipakai bersama, kemudian ditransfer menggunakan rekening," jelasnya.

Sedangkan untuk temuan barang bukti lain berupa setengah pil ekstasi, Caca dan teman laki-lakinya telah menggunakannya di salah satu hiburan malam.

Baca Juga: Caca Duo Molek Ngaku Sudah Sebulan Pakai Sabu

"Untuk ekstasi kami masih terus mendalaminya," sambung Calvijn.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
Rekaman Suara Detik-Detik Baim Wong Talak Paula Verhoeven Sampai 3 Kali
Rekaman Suara Detik-Detik Baim Wong Talak Paula Verhoeven Sampai 3 Kali
Fachry Albar Positif Gunakan Sabu, Ganja, Kokain hingga Alprazolam
Fachry Albar Positif Gunakan Sabu, Ganja, Kokain hingga Alprazolam
Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia

TERKINI