Suara.com - Aktris Jane Shalimar tidak bisa menjawab saat ditanya apakah ada seorang lelaki di kamar hotel Vanessa Angel kala penggrebekan terjadi. Dia berdalih tidak menanyakan hal tersebut kepada Vanessa Angel.
"Kalau asistennya kan lagi beli makanan. Kalau ada lelaki itu saya tidak tanya. Kenapa? Yang penting yang saya tangkap dari dia, saat kejadian penggrebekan itu saya tanya ke dia, 'Kamu pakai baju?' 'Saya pakai baju kak' itu tok. Saya tidak tanya lebih jauh," ujar Jane Shalimar di Kalibata City, Jakarta Selatan pada Senin (7/1/2019).
Di tempat yang sama, kuasa hukum Vanessa Angel, Muhammad Zakir Rasyidi pun segera meluruskan. Katanya, urusan tersebut sudah masuk ranah penyidik.
Baca Juga: Tak Tahu Bayarannya, Kok Vanessa Angel Setuju Terbang ke Surabaya?
"Gini gini, saya luruskan terkait dengan adanya pria di dalam atau tidak, berbusana atau tidak, itu sudah jadi materi kasus di Polda Jatim. Kalau kita berbicara masalah itu di sini, kita dapet komplain dari sana," terang Muhammad Zakir Rasyidi.
Muhammad Zakir Rasyidi cuma menegaskan Vanessa Angel tidak terlibat kegiatan prostitusi. Soal tarif Rp 80 juta itu pun dipastikan olehnya tidak benar.
"Intinya kalau klien kami dituduh melakukan prostitusi, itu tidak benar. Kemudian yang kedua tidak ada uang Rp 80 juta seperti yang dituduhkan itu. Tarif itu tidak benar. DP nya 30 persen juga tidak benar," kata Muhammad Zakir Rasyidi.
"Makanya kita bilang ini dijebak. Siapa yang jebak? Patut diduga orang yang mengundang dia (Mucikari ES) ke sana. Karena jelas yang dibilang klien kami, dia ke Surabaya untuk MC di sebuah acara tapi tiba-tiba ada penggrebekan," sambungnya lagi.
Diberitakan sebelumnya Vanessa Angel digerebek di sebuah hotel di Surabaya, Jawa Timur karena diduga terlibat prostitusi pada Sabtu (5/1/2019) kemarin. Petugas juga turut mengamankan model majalah dewasa Avriellya Shaqqila dan dua muncikari .
Selanjutnya, perempuan 27 tahun itu pun diperiksa selama seharian di Polda Timur sebagai saksi. Kini, Vanessa Angel sudah diperbolehkan pulang namun tetap penyelidikan terus berlanjut.