Suara.com - Artis sekaligus penyanyi senior Titiek Puspa dipastikan mengisi acara di malam pergantian tahun 2019. Rencananya, perempuan 81 tahun itu akan mengisi acara salah satu lokasi hiburan.
Titiek Puspa mengaku tidak bisa meninggalkan jiwanya sebagai seorang penyanyi, meski sudah berusia senja. Selagi sehat, dia mengaku siap untuk menghibur dengan bernyanyi.
Berikut wawancara lengkap Suara.com Titiek Puspa soal dedikasinya tersebut saat ditemui di kawasan Gambir, Jakarta Pusat, beberapa waktu yang lalu.
Eyang Titiek Puspa tetap mengisi malam tahun baru?
Masih ada juga yang minta nyanyi, masih (ngamen) walaupun tidak seramai yang lain.
Baca Juga: Mengenal Cara Kerja Alat Pacu Jantung yang Dipasang pada Titiek Puspa
Bagaimana menjaga stamina untuk isi malam tahun baru?
Panggil body guard, 'jagalah aku'. Ya kita bisa mengatur, kita bisa tahu seberapa kemampuan kita untuk ini, untuk itu. Seperti saya sudah tidak perlu pakai high heels, makanya sudah pendek, pendek aja. Karena sudah tidak mampu badan saya.
Berapa lagu nanti yang dibawakan saat perayaan malam tahun baru?
Paling lima, enam (lagu) kalau sekali berdiri, oke
Cara menjaga kondisi tubuh supaya kelihatan fresh dan jarang kena penyakit?
Kalau memang harus dikasih penyakit, kita harus tetep terima dan pelihara dengan baik. Buktinya saya ini, saya dapet warisan, wuuh warisan saya banyak dari orang tua. Asam urat, darah tinggi, kolesterol, jantung, cancer. Nah kita kan tahu punya penyakit itu. Nah, bagaimana caranya, yang penyakit ini jangan suka makan itu, yang penyakit itu jangan makan ini. Itu kalo kita atur lumayan, (umur) 81 masih lumayan lah.
Menjaga pola makan di usia yang sudah tidak muda sulit nggak sih?
Masih bisa, asal kalo kepengen satu, dua jangan kebanyakan.
Kabarnya beberapa waktu lalu kena serangan jantung?
Aku sekarang pake pacu jantung, ini pacu udah ditanem. Sakit kanker sudah, waktu umur 73 tapi sembuhnya dengan meditasi. Lha aku dikasih kanker, kemo, orang kan jadi kurus, enggak doyan makan. Aku malah offside, makan terus. Kalo suara saya tinggal 50 persen, jangan takut saya 50 persen masih punya daging.
Keputusan apa yang akhirnya seorang Titiek Puspa mau pasang alat pacu jantung?
Kebetulan ada dokter mengatakan bisa pake itu pacu jantung. Yaudah pake, jadi jantungnya nggak diapa-apain, aku pake pacu di sini (nunjuk jantung) jadi aku nggak boleh lewat jalan yang pake (metal) detector.