Kevin Spacey Didakwa Lecehkan Cowok 18 Tahun

Ferry Noviandi Suara.Com
Rabu, 26 Desember 2018 | 17:00 WIB
Kevin Spacey Didakwa Lecehkan Cowok 18 Tahun
Kevin Spacey (Nicholas Kamm / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktor Hollywood terkenal Kevin Spacey didakwa atas tuduhan pelecehan seksual terhadap remaja pria 18 tahun.

Kevin Spacey rencananya akan dipanggil ke pengadilan Nantucket pada 7 Januari. Aktor 59 tahun itu sendiri belum memberi keterangan, begitu juga dengan tim pengacaranya.

Kevin Spacey menerima dakwaan tersebut setelah seorang ibu yang juga jurnalis televisi bernama Heather Unruh mengaku bahwa putranya yang berusia 18 tahun dilecehkan bintang film Horrible Bosses itu di restoran Club Car di Nantucket, pada 7 Juli 2016.

Heather Unruh memberikan konfirmasi pers terkait anak laki-lakinya yang baru berusia 18 tahun mengaku dilecehkan oleh Kevin Spacey. (Joseph PREZIOSO / AFP)
Heather Unruh memberikan konfirmasi pers terkait anak laki-lakinya yang baru berusia 18 tahun mengaku dilecehkan oleh Kevin Spacey. (Joseph PREZIOSO / AFP)

Saat menggelar konfrensi pers, Heather Unruh mengungkap kalau Kevin Spacey mencekoki putranya dengan minuman berakohol, saat bertemu di bar. Padahal, batas usia minimum untuk minum alkohol di Massachusetts adalah 21 tahun.

Baca Juga: Parah, Begini Kondisi Gitar dan Bass Seventeen Pasca Digulung Tsunami

Setelah bocah itu mabuk, menurut Heather, Kevin Spacey kemudian melakukan pelecehan. Sang aktor dituduh memasukkan tangan ke celana putranya lalu memegang alat kelaminnya. Sang remaja terkejut, berusaha menjauhkan tubuhnya dari Kevin, tapi gagal.

"Dia tidak melaporkan kejahatan itu, lebih karena malu dan takut," kata Heather.

Kasus pelecehan ini bukan yang pertama yang dituduhkan terhadap Kevin Spacey. Sebelumnya, lebih dari 30 pria mengaku menjadi korban pelecehan seksual oleh Kevin Spacey.

Salah satu orang terkenal yang mengaku menerima pelecehan adalah aktor Anthony Rapp. Anthony mengaku dilecehkan Spacey pada 1986, saat usianya baru 14 tahun.

Pada Oktober 2017, Kevin minta maaf atas segala perbuatan tak menyenangkan pada Rapp tapi dia tetap bungkam.

Baca Juga: Duta Sheila on 7: Lemesin Aja, Jangan Dilawan

Kevin Spacey (Alberto Pizzoli / AFP / AFP)
Kevin Spacey (Alberto Pizzoli / AFP / AFP)

Akibatnya, Kevin Spacey yang didapuk jadi aktor terbaik Oscar pada 2000 berkat film American Beauty dikeluarkan dari musim pamungkas House of Cards dan ditendang dari film All the Money in the World pada 2017.

Kevin Spacey adalah satu dari selusin pria di dunia hiburan dan politik AS yang dituduh atas pelecehan seksual, salah satu penyebabnya adalah gerakan media sosial #MeToo yang dimulai tahun lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI