Suara.com - Juliana Moechtar, istri Herman Seventeen, awalnya ingin menyusul ke Tanjung Lesung demi mencari kebaradaan sang suami pasca tsunami Selat Sunda yang terjadi pada Sabtu (22/12/2018) malam.
Bersama Ifan Govinda, Hendra (kakak kandung Herman Sikumbang) dan tim manajemen band Seventeen berencana jalan menuju Tanjung Lesung pukul 01.30 dini hari.
Namun karena kondisi perempuan yang disapa Uli takut tidak kuat, Ifan Govinda meminta untuk tidak ikut dan diganti oleh sang kakak ipar, Hendra.
"Berangkat setengah dua. Seharusnya saya berangkat sama dia (Ifan Govinda). Dari yang kita berdua di rumah ini sampai ramai, datang kakak Ipar saya, dan memtuskan untuk saya tidak berangkat. 'Uli jangan berangkat' akhirnya cowo yang berangkat (Hendra kakak ipar)," kata perempuan yang juga disapa Uli saat ditemui di ruma kediamannya, di Komplek Rumah DPR, kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (23/12/2018).
Baca Juga: Minta Jokowi Tarik Pasukan, Kemendagri Sayangkan Pernyataan Gubernur Papua
Uli tidak memastikan kapan rombongan dari Jakarta telah tiba di lokasi kejadian. Namun dia sempat melihat beberapa video arah ke Tanjung Lesung sulit untuk diakses.
"Jadi saya lihat video sulit ke sana, saya nggak tahu bagaimana mereka bisa sampai sana," sambung Uli.
Beruntung setelah tiba di TKP mereka langsung bertemu dengan Ivan Seventeen. Bahkan Uli semakin senang, karena sudah mengetahui keberadaan kabar suaminya. Sayang karena hujan mereka tidak bisa langsung ke lokasi yang dimaksud.
"Mereka sudah tahu kabar Kak Herman dan mereka sedang menuju ke sana, tapi hujan," tuturnya.
Baca Juga: Chelsea Dipermalukan Leicester di Stamford Bridge, Ini Penjelasan Sarri
Selain itu, Uli diminta kakak iparnya untuk tenang dan tidak mengabarkan kepada siapapun mengenai kabar sang suami telah meninggal.