Manajer Ungkap soal Persalinan Ardina Rasti

Senin, 10 Desember 2018 | 16:55 WIB
Manajer Ungkap soal Persalinan Ardina Rasti
Ardina Rasti dan Arie Dwi Andhika. (Sumarni/Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar bahagia datang dari pasangan Ardina Rasti dan Arie Dwi Andhika. Pasangan yang menikah pada 20 Januari 2018 itu telah dikaruniai seorang bayi.

Kabar itu diumumkan Arie Dwi Andhika melalui Instagram Story, Senin (10/12/2018) siang. Namun sayangnya, Arie belum memberikan informasi lebih jauh soal waktu persalinan, jenis kelamin, berat, panjang dan nama si bayi.

Ardina Rasti Melahirkan anak pertama. [instagram/arie10andika]
Ardina Rasti Melahirkan anak pertama. [instagram/arie10andika]

Namun kabar persalinan Ardina Rasti dibenarkan oleh manajer Rasti, Mila "Alhamdulilah Mas, sudah (melahirkan)," kata Mila melalui telepon selulernya, Senin (10/12/2018).

Tapi, Mila sendiri mengaku belum melihat kondisi Rasti dan anaknya.  Ia pun berjanji akan memberikan informasi dalam waktu dekat.

Baca Juga: Nikita Mirzani Jawab Kabar Dipecat dari P3H

"Aku belum ketemu nih, nanti sorean aja ya konfirmasi lagi habis ketemu (Ardina Rasti)," jelasnya.

Mila juga masih merahasiakan kapan dan di mana Ardina Rasti melahirkan. "Nanti aku informasikan deh, aku kan belum ketemu sama dia," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI