Suara.com - Musisi Iwan Fals berjanji bakal mendonasikan sebagian hasil penjualan tiket dari konser tunggalnya bertajuk 'Nyanyian yang Tersimpan' di Yayasan Suara Hati Iwan Fals.
"Dari konser sepuluh persen biasanya. Setiap konser pasti disisihkan. Ini sudah lama tapi dulu disumbangkan ke OI (fansnya) cuma sekarang sudah ada yayasan sendiri," ujar Iwan Fals di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan pada Rabu (5/12/2018).
Yayasan Suara Hati Iwan Fals sendiri sudah didirikan sejak 27 September 2018. Fokus lelaki 57 tahun ini membantu fans setianya yang kesusahan.
"Nanti sementara ini masih fokus ke pemerhati lagu-lagu saya, kepada fans yang membutuhkan. Terus untuk pendidikan untuk kemanusiaan juga, apalagi kita di cincin hati dan kita harus selalu siap," ujarnya.
Baca Juga: Dear Yeslin Wang, Delon Minta Batalkan Gugatan Cerai Tuh!
Pelantun Bento ini masih berupaya agar yayasan miliknya bisa terdaftar resmi di Kementrian Hukum dan HAM.
"Tapi saya masih nunggu nomor rekeningnya dari kementerian. Saya mau yang legal. Jadi ayo kita kumpul untuk kemanusiaan dan untuk temen OI di seluruh Indonesia," katanya.
Seperti diketahui, konser bertajuk Nyanyian yang Tersimpan itu akan digelar di Live Space LOT 8 SCBD, Jakarta Selatan. Setidaknya ada lima lagu lama Iwan Fals yang tidak pernah dirilis bakal dibawakan dalam pertunjukkan itu.
Tiket konser sendiri sudah bisa dibeli seharga Rp 735 ribu secara online ataupun on the spot. Seluruh penonton akan menyaksikan pertunjukkan spektakuler Iwan Fals secara standing.
Baca Juga: Iqbaal Ramadhan Pose Bareng Joshua Suherman, Fans: Ih Tangannya Nakal!