Irwan Mussry Menikah, Desy Ratnasari Mulai Terbuka Bahas Pacar Baru

Senin, 03 Desember 2018 | 17:17 WIB
Irwan Mussry Menikah, Desy Ratnasari Mulai Terbuka Bahas Pacar Baru
Artis Desy Ratnasari [suara.com/Yazir]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis yang kini duduk di kursi DPR RI Desy Ratnasari membenarkan sudah mempunyai kekasih baru. Hal itu disampaikan langsung saat menjadi bintang tamu program Brownis pada Senin (3/12/2018).

"Alhamdulillah. Allah mempertemukan saya pada seseorang yang sabar, baik, menyayangi saya," ujar Desy Ratnasari.

Dia juga tidak memungkiri kalau pacar barunya itu berprofesi sebagai pilot. Kata Desy, sang kekasih baru tiba di Jakarta.

"Kebetulan dia ada, baru landing," ujar dia.

Sebelumnya beredar kabar kekasih hati Desy Ratnasari itu bekerja di maskapai Internasional. Tapi, dia memastikan sang pacar bukan seorang bule.

"Orang Indonesia kok," jawab Desy kalem.

Pengakuan Desy soal pacarnya ini bisa dibilang yang pertama. Selama ini dia selalu bungkam ditanya ihwal urusan asmara setelah putus dari pengusaha tajir Irwan Mussry.

Desy Ratnasari memang sempat berpacaran dengan Irwan Mussry. Sayangnya hubungan mereka kandas setelah delapan tahun merajut asmara.

Baca Juga: So Sweet, Azka Corbuzier Bikin Kejutan untuk ART Tengah Malam

Irwan Mussry sendiri sekarang sudah menikah dengan Maia Estianty. Pernikahan mereka digelar pada 29 Oktober 2018 di Jepang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Resmi Dipecat Irak, Inilah 3 Komentar Respect Jesus Casas Terhadap Timnas Indonesia
Resmi Dipecat Irak, Inilah 3 Komentar Respect Jesus Casas Terhadap Timnas Indonesia
Tangis Iis Dahlia Pecah, Takut Saat Bahas Pernikahan Anak-anaknya
Tangis Iis Dahlia Pecah, Takut Saat Bahas Pernikahan Anak-anaknya
Diunggah La Liga, 3 Klub Spanyol yang Cocok untuk Tujuan Baru Rizky Ridho
Diunggah La Liga, 3 Klub Spanyol yang Cocok untuk Tujuan Baru Rizky Ridho
Pesona Harley-Davidson X350: Mesin Sedikit di Atas XMAX tapi Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
Pesona Harley-Davidson X350: Mesin Sedikit di Atas XMAX tapi Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
Mobil Mentereng Lisa Mariana Jadi Sorotan: Mesin Sekelas Vios, Harga bak Fortuner Baru!
Mobil Mentereng Lisa Mariana Jadi Sorotan: Mesin Sekelas Vios, Harga bak Fortuner Baru!
Bergaya ala Honda CRF150L, Seharga Yamaha XMAX: Pesona Motor Trail Aprilia Ini Bikin Kepincut
Bergaya ala Honda CRF150L, Seharga Yamaha XMAX: Pesona Motor Trail Aprilia Ini Bikin Kepincut

TERKINI