Hotman Paris Imbau Perempuan Indonesia Ikut Bela Baiq Nuril

Fajarina Nurin Suara.Com
Jum'at, 16 November 2018 | 09:59 WIB
Hotman Paris Imbau Perempuan Indonesia Ikut Bela Baiq Nuril
Hotman Paris Hutape (Sumarni/Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hotman Paris berkomitmen untuk membantu Baiq Nuril, korban pelecehan seksual yang dibui dan didenda Rp 500 juta. Pengacara pribadi Syahrini itu pun mengajak masyarakat luas, khususnya kaum perempuan, untuk turut membantu.

"Kepada seluruh wanita di Indonesia, kirimkan segera surat dialamatkan ke Kopi Joni untuk menyelamatkan Mbak Nuril agar putusan kasasi jangan dulu dieksekusi dan agar dia jangan ditahan dulu," ujar Hotman Paris dalam sebuah video yang diunggah di Instagram pribadinya, Kamis (15/11/2018).

Hotman Paris siap bela Baiq Nuril. [instagram/hotmanparisofficial]
Hotman Paris siap bela Baiq Nuril. [instagram/hotmanparisofficial]

Hotman Paris menjelaskan surat dukungan dari masyarakat berisi permohonan kepada jaksa agung untuk tidak melaksanakan kasasi. Nantinya, pengacara Dewi Perssik tersebut akan menyampaikan langsung pada jaksa yang dimaksud.

"Isi surat adalah memohon pada jaksa agung untuk tidak melaksanakan putusan kasasi sampai keluar putusan PK. Kirimkan suratmu ke kopi joni alamatkan ke Hotman Paris. Nanti saya sampaikan ke jaksa agung. Alamatnya ada di caption ini. Kepada seluruh wanita dan warga pecinta keadilan," ungkap Hotman Paris.

Baca Juga: Hotman Paris Siap Bela Baiq Nuril

Hotman Paris. (instagram)
Hotman Paris. (instagram)

Pernyataan Hotman Paris itu pun langsung mendapat respon positif dari warganet. Ratusan orang mengaku mendukung penuh keputusan Hotman Paris turun tangan dalam kasus Baiq Nuril.

"Ayoo pak hotman..bantu mbak nurril dr jeratan hukum," tulis @nazirfilcan.

"Saya salut sama Anda bang @hotmanparisofficial semoga selalu diberikan kesehatan dan umur panjang, agar bisa membela kaum lemah yg buta hukum.. terimakasih," sahut @bang_roonee.

"Salut sama om @hotmanparisofficial selalu siap membela yg lemah walau tidak dibayar sepeser pun," ungkap @lindad3511da.

Baca Juga: Berkelas, 7 Momen Hotman Paris Hadiri Wisuda Anak Bungsunya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI