Suara.com - Diam-diam Sarita Abdul Mukti telah resmi bercerai dengan Faisal Haris, yang juga suami dari aktris Jennifer Dunn, Rabu (14/11/2018). Perceraian tersebut diputuskan melalui putusan verstek.
"Perkara perdata nomor 2620/Pdt.G/2018/PA.JS gugatan yang diajukan oleh saudara Sarita Abdul Mukti kepada Faisal Haris sudah diputus oleh Pengadilan Agama Jakarta Selatan," kata Jarkasih, juru bicara Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (15/11/2018).
Menurut Jakarsih, Sarita Abdul Mukti mengajukan permohonan cerai pada 1 Agustus lalu dengan menunjuk kuasa hukum Elza Syarief.
"Kemudian sidang perdana dilakukan pada 5 September dan diputus baru kemarin," jelas Jarkasih.
Baca Juga: Syuting Webseries, Sassha Carissa Lakukan Adegan Ranjang
Majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutus verstek karena selama bersidang tergugat, Faisal Haris tidak pernah hadir saat bersidang.
"Karena tergugat sejak perkara ini disidangkan tanggal 5 September 2018 sampai ini diputus kemarin tidak pernah hadir di Pengadilan Agama Jakarta Selatan," sambung Jarkasih.
Seperti diketahui, rumah tangga Sarita Abdul Mukti dengan Faisal Hariss setelah Faisal ketahuan memiliki hubungan dengan aktris Jennifer Dunn. Bahkan, salah seorang putri Faisal-Sarita, Shafa Harris sempat menjambak Jennifer Dunn di sebuah mal. Meski Jennifer Dunn tersandung kasus narkotika tak mempengaruhi hubungan mereka.