Roger Danuarta Mualaf, Arie Untung: Alhamdulillah

Madinah Suara.Com
Selasa, 30 Oktober 2018 | 14:36 WIB
Roger Danuarta Mualaf, Arie Untung: Alhamdulillah
Pesinetron Roger Danuarta menjawab pertanyaan wartawan usai mengisi acara di salah satu stasiun televisi di Jakarta, Sabtu (21/2).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktor sekaligus presenter Arie Untung kasih komentar terkait kabar Roger Danuarta masuk Islam di akun media sosial Instagramnya.

Dalam postingannya, suami presenter Fenita Arie tersebut unggah foto Roger Danuarta mengenakan peci putih dan baju koko warna senada.

BACA JUGA: Jadi Mualaf, Unggahan Roger Danuarta soal Ibunya Banjir Perhatian

"Alhamdulillah dapet kabar nggak tau bener atau nggak ya. Tapi apapun itu, tetap doa yang terbaik buat lu brader.. @rogerojey. Anytime you need A friend, you’ve got more than “A”. It’s Zillions.. Big Hug," tulis Arie Untung.

Foto Roger Danuarta yang diunggah Arie Untung. [Instagram]
Foto Roger Danuarta yang diunggah Arie Untung. [Instagram]

Di pesan selanjutnya, Arie Untung berharap netizen memberikan doa terbaik bagi Roger Danuarta.

"Please komen diutamakan doa-doa yang baik. Diharap komen yg “lunak lunak” ya, yang keras keras punten ada auto delete demi menghormati saudara baru. Jangan sampai jempolmu menunda hijrahnya saudaramu," lanjut Arie Untung.

BACA JUGA: Dicuri Nomor Telponnya, Deddy Corbuzier Tindak Akun Instagram Ini

Sebelumya beredar sebuah video yang memperlihatkan prosesi pengislaman Roger Danuarta. Roger di dalam video terlihat mengucapkan dua kalimat syahadat dibimbing oleh seorang lelaki paruh baya.

Kabar Roger Danuarta jadi mualaf sebenarnya bukan isu baru. Pada tahun lalu, dia juga pernah dikabarkan masuk Islam setelah fotonya bersama aktor Zack Lee beredar di media sosial.

Beredar Video Roger Danuarta Telah Menjadi Mualaf (instagram)
Beredar Video Roger Danuarta Telah Menjadi Mualaf (instagram)

Di dalam foto, Roger Danuarta dan Zack Lee terlihat memakai baju koko. Bukan hanya Roger, Zack juga dikabarkan jadi mualaf gara-gara foto tersebut.

Salah satu pengurus Mualaf Center Yogyakarta, Amru, membenarkan kabar aktor Roger Danuarta telah memeluk Islam. Dia bilang, prosesi pengislaman Roger terjadi pada Senin (29/10/2018) kemarin.

BACA JUGA: Cerita Conchita Caroline : Aku Ada di Dalam Pesawat Nahas Itu

"Jadi prosesnya itu di rumah Ustadz Insan Mokoginta di Bekasi," kata Amru dihubungi Selasa (30/10/2018).

Pesinetron Roger Danuarta menjawab pertanyaan wartawan usai mengisi acara di salah satu stasiun televisi di Jakarta, Sabtu (21/2).
Pesinetron Roger Danuarta menjawab pertanyaan wartawan usai mengisi acara di salah satu stasiun televisi di Jakarta, Sabtu (21/2).

Berdasarkan informasi yang didapat Amru, Roger sudah lama mempelajari agama Islam. Amru juga membantah Roger memeluk Islam karena paksaan.

"Yang jelas saya tau ustadz Insan ketika beliau mensyahadatkan dan ditanya mau menjadi mualaf itu tidak ada paksaan dan biasanya kami pun di Jogja kaya gitu ada paksaan atau tidak," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI