Suara.com - Aktor Game of Thrones, Kristian Nairn menanggapi pidato Presiden Joko Widodo yang menyinggung soal 'Game of Thrones' dalam acara Plennary session IMF-WB 2018, di Bali pada 12 Oktober lalu.
Pemeran Hodor di 'Game of Thrones' mengaku sangat bahagia saat orang nomor satu Indoneaia itu mengenal film-nya dengan baik.
"Mengenai presiden kalian, aku merasa senang dia bisa mengetahui kami. Aku masih merasa sangat terkejut. Ini sangat menakjubkan. Aku rasa ini menjadi begitu besar di Indonesia dan terasa sangat menyenangkan," ujar Kristian Nairn di The Sultan Hotel, Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat (26/10/2018).
Lelaki 42 tahun ini tidak menyangka 'Game of Thrones' disambut begitu antusias di Tanah Air.
Baca Juga: Tekad Timnas Indonesia U-19 ke Piala Dunia di Momen Sumpah Pemuda
"Ku rasa saat pertama kali aku memulai film tersebut, bertahun-tahun lalu, kami tidak pernah membayangkan ini akan menjadi sebesar sekarang. Aku tidak pernah bermimpi. Dan kemana pun aku pergi, aku selalu merasa senang sekaligus terkejut," sambung Kristian Nairn.
Nairn mengatakan, berperan sebagai Hodor sebetulnya bukan perkara mudah. Apalagi tokoh yang dimainkannya cuma fiksi, tidak ada di kehidupan nyata.
"Aku ingat bagaimana rasanya memulai peranku. Sangat berat untuk menciptakan semesta sinematik yang terlihat realistis dengan naga dan lain-lain. Hingga kini hal itu masih mengejutkan bahwa kita bisa melangkah sejauh ini," kata Kristian Nairn.
Seperti diketahui, Kristian Nairn bakal hadir di acara Indonesia Comic Con 2018 yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat. Acara tersebut digelar selama dua hari berturut sampai Minggu (28/10/2018).
Baca Juga: Heboh Email 'Skenario Cokelat1', Dahnil: Itu Hoaks dan Fitnah