Ingin Membantu Banyak Orang, Tina Toon Mantap Jadi Caleg

Selasa, 23 Oktober 2018 | 19:12 WIB
Ingin Membantu Banyak Orang, Tina Toon Mantap Jadi Caleg
Tina Toon [Ismail/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan artis cilik Tina Toon mantap maju sebagai calon legislatif PDIP di Provinsi DKI Jakarta. Keputusan itu sudah bulat hingga tak mampu diganggu gugat lagi.

Pandangan miring dari sebagian orang soal niatnya itu pun tak dipusingkan oleh Tina Toon. Baginya, profesinya sebagai artis tak semerta menurunkan kredibilitasnya sebagai caleg.

Tina Toon saat berkunjung ke redaksi suara.com, Jalan Sisingamangaraja nomor 21, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. [suara.com/Tomi]
Tina Toon saat berkunjung ke redaksi suara.com, Jalan Sisingamangaraja nomor 21, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. [suara.com/Tomi]

"Jadi gini, kalau misalnya mau jadi caleg itu kan bisa siapa aja, banyak yang dari artis, dokter, atau apa. Jadi tinggal bagaimana tanggung jawabnya," kata Tina Toon saat ditemui di acara preskon 90 Tahun Sumpah Pemuda, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (23/10/2018).

Artis yang kini berusia 25 tahun itu mengaku akan komitmen dengan janjinya mensejahterakan rakyat Indonesia bila terpilih menjadi wakil rakyat.

Baca Juga: Selain Kode Tina Toon, Ada Juga Kode Babe di Suap Meikarta

"Tapi balik lagi kita ketika sudah di sana kita harus tahu tugas kita seperti apa" tuturmya.

Pelantun lagu 'Bolo-Bolo' itu mengaku senang menjadi calon wakil rakyat karena bisa turun langsung berjuang menyejahterakan bangsa Indonesia.

"Kepuasannya itu beda kalau bisa membantu banyak orang, terutama kesejahteraannya. Kita bisa mendengar keluhan orang, ya bedalah rasanya," tutur Tina Toon.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI