Suara.com - Musisi era 1980an, Ikang Fawzi sudah turut serta dalam politik sejak tahun 2008. Dirinya terjun ke Politik lewat Partai Amanant Nasional yang saat itu dipimpin Soetrisno Bachir.
Langkah Ikang di panggung politik pun tergolong cukup panjang. Dirinya sempat maju sebagai Calon Anggota Legislatif periode 2014-2019 lewat Daerah Pilihan Jawa Barat II.
Terbaru, nama Ikang Fawzi disebut-sebut sebagai tim kampanye pasangan nomor urut 2, Prabowo Sunianto dan Sandiaga Salahudin Uno. Lantas apakah betul Ikang masih aktif di politik?
Berikut hasil wawancara Ikang Fawzi oleh suara.com:
Baca Juga: 4L, Jurus Investasi Properti Ala Ikang Fawzi
Mas Ikang, namanya disebut di tim pemenangan Prabowo-Sandi benar nggak tuh?
Nggak, saya nggak tahu. mereka belum bilang ke saya. Saya kemarin lihat berita ada nama saya, saya kaget tuh.
Tapi kalau ditawari, orangnya Prabowo-Sandi datang mau?
Saya kayaknya nggak buat politik. Saya lagi puasa plolitik. Memang nggak tertarik. Kurang lebih sudah tiga tahun ini berhenti berpolitik.
Alasannya apa mas berhenti politik dan tak mau balik lagi?
Baca Juga: Ikang Fawzi Sambangi SD dan SMP-nya di Jepang
Ini udah cukup ramai ya politik sekarang. Jadi nggak usah ditambahin lagi. Nanti tambah ramai, saya pastiin nggak mau.