Suara.com - Tidak banyak film yang mengambil latar kehidupan manusia sebelum peradaban modern dimulai, dimana masyarakat masih menggunakan cara-cara tradisional dalam melanjutkan hidup, Film Alpha hadir dengan menawarkan hal tersebut.
Cerita Alpha, dimulai dari kehidupan manusia di masa lalu memang masih sangat taradisional. Berburu binatang adalah salah satunya. Mulai dari banteng hingga binatang liar yang mereka temukan, selalu dijadikan sebagai mangsa.
Peradaban manusia di masa lalu ini yang membuat Keda (Kodi Smit-McPhee), seorang bocah, anak dari kepala suku yang diperankan oleh Johannes Haukur Johannesson, juga ingin ikut mencoba petualangan baru.
Kisah dimulai 20.000 tahun yang lalu di akhir zaman es, Keda gagal melakukan perburuan pertamanya dengan kelompok sukunya, yang menyebabkan dirinya jatuh dari tebing dan terluka.
Baca Juga: Dukung Atlet Indonesia di Asian Para Games, Ini Harapan Eko Yuli
Ia yang dianggap telah mati ditinggalkan kelompoknya, dan harus bertahan hidup sendirian di padang gurun.
Keda lalu bertemu dan berusaha menjinakkan seekor serigala yang tertinggal dari kawanannya.
Mereka berdua menjadi teman yang saling bergantung menghadapi berbagai bahaya dan rintangan hingga menemukan jalan pulang sebelum musim dingin yang mematikan tiba.
Beberapa pilihan pun terlintas di pikiran Keda. Melawan atau memilih “bersahabat” dengan serigala ini.
Kisah yang diangkat dari film ini menceritakan persahabatan antara manusia dengan hewan liar, yakni seekor serigala.
Baca Juga: PAN Senang dan Bersyukur eks Koruptor Bisa Jadi Caleg
Alpha merupakan sebuah film terbaru yang bergenre laga, drama dan dibalut genre thriller. Film ini diarahkan oleh seorang sutradara film yang bernama Albert Hughes dan juga merangkap sebagai penulis naskah skenario, serta akan dibantu penulis lainnya yaitu Dan Weidenhaupt.