Berkumpul dengan Anak Yatim Jadi Obat Lelah Ratna Listy

Senin, 10 September 2018 | 08:44 WIB
Berkumpul dengan Anak Yatim Jadi Obat Lelah Ratna Listy
Ratna Listy (Ismail/Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Ratna Listy memberi santunan dan menghibur 25 anak yatim di acara HUT Queen Beauty Clinic, di kawasan kawasan Sunter Agung, Jakarta Utara, Minggu (9/9/2018).

"Jadi di ulang tahun ini kami mengundang 25 anak yatim sebagai rasa syukur," kata Ratna Listy di sela-sela acara.

Ratna Listy memberikan santunan kepada anak yatim. (Ismail/Suara.com)
Ratna Listy memberikan santunan kepada anak yatim. (Ismail/Suara.com)

Selain memberi santunan, perempuan 45 tahun itu juga menyanyi di depan anak-anak yatim.

"Tadi kita sempat makan bareng sama mereka, nyanyi, joget, dan memberi santunan dengan anak yatim," lanjut Ratna Listy.

Baca Juga: Alasan Kesehatan, Istri Okan Cornelius Pilih Program Bayi Tabung

Ratna pun mengaku senang menjadi bagian acara tersebut. Apalagi ia merasa cukup dekat dengan Queen Beauty Clinic.

"Klinik yang sudah berdiri sejak 25 tahun buat saya luar biasa, berarti sudah ada berapa juta cewek yang cantik setelah dari sini," tutur Ratna Listy.

Bagi Ratna Listy, berkumpul dengan anak yatim menjadi obat lelahnya setelah penat dari segala pekerjaan yang dilakukan.

Ratna Listy dalam acara satunan anak yatim. (Ismail/Suara.com)
Ratna Listy dalam acara satunan anak yatim. (Ismail/Suara.com)

"Manusia kan juga butuh keseimbangan hidup. Setelah lelah bekerja, saya butuh me time untuk me-refresh tubuh dan jiwa. Salah satu obat jiwa saya dengan berkumpul dengan anak yatim dalam acara semacam ini," tutur Ratna Listy.

Baca Juga: Konser Perpisahan Elton John Berawal di Amerika Serikat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI