Kata Ibunda Hilda Vitria soal Gugatan Pembatalan Nikah Ditolak

Jum'at, 07 September 2018 | 17:28 WIB
Kata Ibunda Hilda Vitria soal Gugatan Pembatalan Nikah Ditolak
Video pernikahan Kriss Hatta dan Hilda Vitria. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ibunda pesinetron Hilda Vitria, Rachmawati, akhirnya angkat bicara soal keputusan Majelis Hakim Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat yang menolak gugatan pembatalan nikah anaknya.

"Pokoknya kecewalah yah pasti," ujar Rachmawati ditemui di kawasan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (7/9/2018).

Tidak hanya dirinya, Hilda Vitria pun kata Rachmawati juga kesal dengan hasil persidangan kemarin. Kendati begitu, ia memastikan kekasih Billy Syahputra itu tidak sampai menangis setelah mendengar putusan hakim.

Baca Juga: Ngarep Dipacari, Dinar Candy: Billy Syahputra Tipe Aku Banget!

"Yah Hilda terpukul lah. Tapi nggak nangis," sambungnya lagi.

Disinggung perihal wajah Hilda Vitria yang terlihat sembab seperti habis menangis semalaman, Rachmawati rupanya punya jawaban sendiri.

Billy Syahputra dan Hilda Vitria. (Instagram)
Billy Syahputra dan Hilda Vitria. (Instagram)

"Dia habis difiller, bukan nangis," kata Rachmawati.

Seperti diketahui, Hilda Vitria mengajukan pembatalan nikahnya dengan Kriss Hatta di Pengadilan Agama Bekasi. Ia merasa tidak pernah dipersunting lelaki 30 tahun itu.

Billy Syahputra dan Hilda Vitria. (Instagram)
Billy Syahputra dan Hilda Vitria. (Instagram)

Karena itu, meskipun hakim menolak gugatannya, perempuan kelahiran 1995 ini tak gentar. Ia pun berencana mengajukan banding dalam waktu dekat.

Baca Juga: Billy Syahputra Beri Penjelasan soal Isu Pura-Pura Sakit

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI