Suara.com - Aktris Manohara Odelia Pinot akan maju menjadi calon legislatif lewat Partai Nasional Demokrat periode 2019-2024. Saat ini, Mano sapaan akrabnya, sudah mempersiapkan diri dengan mengikuti sekolah politik yang dibuat partainya.
“Iya sudah kayak kuliah dari jam 10 sampai jam 5 sekolahnya. Kursus politik jadi kita belajar lumayan banyak juga,” ucap Manohara di acara MD Goes Public, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (4/8/2018).
Menurut janda pangeran Kelantan Malaysia itu, enaknya masuk Nasdem adalah kita dibiarkan menentukan sendiri mau fokus di bidang apa. Kebetulan, perempuan 26 tahun itu fokus kepada isu lingkungan dan kesejahteraan hewan serta kesehatan masyarakat.
Makanya, Mano berencana masuk ke dalam Komisi empat lewat daerah pilihan (Dapil) 1, Surabaya dan Sidoarjo.
Baca Juga: Lama Tak Muncul, Manohara Jadi Caleg DPR dari Partai Nasdem
“Kita ditanya maunya apa, passionnya apa, aku sendiri passionnya di lingkungan, jadi mau sosialisasi soal sampah, sekarang kan banyak yang bakar sampah di kota 54 persen kalau nggak salah, di pedesaan masih 88 persen yang bakar sampah dan itu sangat-sangat bahaya buat kesehatan jadi itu yang pengen saya sosialisasikan,” tuturnya.
Pemain film 'EL' itu menambahkan, kalau sebelum berniat terjun ke politik memang sudah menjadi bagian dari aktivis hewan. Salah satunya, Mano ikut mengkampanyekan pelarangan Tooeng Monyet di masyarakat.
“Saya memang awalnya di NGO ya, dan saya nggak mau terjun ke politik. Tapi tiga bulan ngobrol sama Lucky Hakim, akhirnya saya tertarik dengan visi misi partai. Jadi kenapa tidak,” katanya.