Lucky Hakim Bantah Terima Duit Rp 2 M dari Partai Nasdem

MadinahSumarni Suara.Com
Kamis, 05 Juli 2018 | 12:20 WIB
Lucky Hakim Bantah Terima Duit Rp 2 M dari Partai Nasdem
Lucky Hakim usai pemakaman ibu angkatnya, Eny Firdaus Bawazier di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat pada Minggu (18/6/2017) [suara.com/Ismail].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktor sekaligus politikus Lucky Hakim membantah tudingan dirinya menerima duit dari Partai Nasional Demokrat (Partai Nasdem)sebesar Rp 2 miliar.

"Itu tidak benar," kata Lucky Hakim khusus kepada Suara.com melalui pesan singkat, Kamis (5/7/2018).

BACA JUGA: Aditya Zoni, Adik Kandung Ammar Zoni yang Nggak Kalah Cakep

Sebelumnya, berita hari ini Partai Amanat Nasional (PAN) menuturkan kalau bekas kadernya itu pindah partai karena telah dibayar miliaran rupiah. Bahkan, Partai Nasdem dikabarkan juga sudah menjanjikan bakal membayar sampai Rp 5 miliar untuk Lucky Hakim.

Disinggung soal itu, lelaki 40 tahun ini ternyata tidak mau berkomentar.

BACA JUGA: Krisdayanti Nyanyikan Lagi Syantik, Lihat Penampilannya

"Kalau itu no comment," sambungnya lagi.

Terlepas dari itu, Lucky Hakim memastikan tidak menerima suap apa pun dari Partai Nasdem agar mau hengkang dari PAN. Mengenai kepindahannya ke partai yang dipimpin Surya Paloh itu dia punya alasan sendiri.

BACA JUGA: Suami Ungguli Pilkada, Beda Style Arumi Bachsin dan Sonya Fatmala

"Suap? sangat tidak benar! Memangnya ada orang yang bilang saya disuap? Bisa saya gugat. Karena sama saja menuduh Nasdem dan tentu menuduh saya. Ini pencemaran nama baik," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI