Eza Gionino Siap Nikahi Kembaran Mulan Jameela?

Madinah Suara.Com
Jum'at, 29 Juni 2018 | 21:45 WIB
Eza Gionino Siap Nikahi Kembaran Mulan Jameela?
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Desas-desus pernikahan pemain sinetron Eza Gionino dengan kekasihnya, Meiza Aulia santer setelah pas foto ukuran 3 X 4 berlatar belakang biru bocor di akun gosip Instagram.

Foto yang bocor di medsos, pas foto Eza Gionino terlihat disejajarkan dengan foto Meiza Aulia, artis yang disebut-sebut mirip dengan penyanyi Mulan Jameela.

BACA JUGA: Diposting Anisa Bahar, Begini Kabar Terbaru Juri AFI Trie Utami

Di foto lainnya, tampak foto Eza Gionino dan Meiza Aulia dalam berbagai ukuran dibungkus plastik bening. Gara-gara foto ini, isu Eza dan Meiza segera naik pelaminan pun meruyak.

Pas foto Eza Gionino dan kembaran Mulan jameela bocor di akun medsos.
Pas foto Eza Gionino dan kembaran Mulan jameela bocor di akun medsos.

Sebagian menduga keduanya bakal menikah dalam waktu dekat.

@nunulegiers menulis,"Kakakku mau nikah nggak bilang, aku jadi baper nih hehe."

BACA JUGA: Abang Ojol Kocak! Dimas Anggara Kok Disebut Gilang Dirga

@iim_479 menambahkan, "Wahhh, selamat ya bang."

Namun, ada juga yang menyindir soal kekerasan yang pernah dilakukan Eza Gionino kepada eks kekasihnya, artis Ardina Rasti.

BACA JUGA: Ditemui Fans yang Sedang Mabuk, Shah Rukh Khan Lakukan Hal Ini

@ekawahyuninglestari melanjutkan, "Untung nggak semua cewe trauma sama kasus yang lama itu. Banyak bersyukur ya kak Eza. Jangan maen gebuk again.. semoga langgeng."

"Masih pacaran udah main tangan apa lagi sudah kawin, angkerrrrr," timpal @indahziang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI