Asas Luber
Sekadar informasi, pemilihan umum di Indonesia sendiri menganut asas "LUBER" yang merupakan singkatan dari "Langsung, Umum, Bebas dan Rahasia". Asas "Luber" sudah ada sejak zaman Orde Baru. "Rahasia" berarti suara yang diberikan oleh pemilih bersifat rahasia hanya diketahui oleh si pemilih itu sendiri.
Meski demikian, ada juga warganet yang menganggap asas rahasia ini tak berlaku ketika sehabis menyoblos. Ini berarti apa yang dilakukan Anji menurutnya sah-sah saja.
Baca Juga: Kompak Banget, Ahmad Dhani dan Maia Estianty Pakai Kemeja Kembar
"Asas RAHASIA artinya dalam memberikan suaranya, pemilih dijamin bahwa pilihannya tidak akan
diketahui oleh pihak mana pun dan dengan jalan apa pun. Pemilih memberikan suaranya pada surat suara dengan tidak dapat diketahui oleh orang lain kepada siapa pun suaranya diberikan. Tapi kalau sesudah diluar kotak suara pemilih mau mengungkapkan pilihannya secara sukarela kepada umum ya boleh saja," tulis @imjonsg.