Beredar, Sertifikat Kematian Avicii

Wahyu Nugroho Suara.Com
Minggu, 10 Juni 2018 | 17:10 WIB
Beredar, Sertifikat Kematian Avicii
Kolase Avicii dan sertifikat kematiannya (instagram/TMZ).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sertifikat kematian Aviciii dirilis hari ini. Yang menariknya, di tanggal kematiannya ditulis dalam dua kalender, Gregorian dan Islam.

Tak banyak yang bisa diketahui dari dokumen kematian yang diduga dikeluarkan oleh pemerintah Oman ini.

Agamanya tertulis Kristen dan kewarganegaraannya adalah Swedia. Nama lengkap dan tanggal lahirnya secara sengaja dicoret tanpa alasan yang diketahui.

Dilansir dari TMZ, Tanggal kematian DJ terkenal asal Swedia ini ditulis dalam dua versi kalender, yaitu Islam (hijriah) dan Kristen (Gregorian).

Baca Juga: Megadeth Siap Bakar Yogyakarta

Dalam tanggalan Gregorian, kematiannya tertulis tanggal 20 April 2018. Sedangkan menurut kalender Islam atau Hijirah tanggal kematian Avicii tertulis 4/8/1439.

Sertifikat kematian Avicii (TMZ).

Tempat dari kematiannya adalah di Muscat, ibukota Oman. Sedangkan tanggal dikeluarkannya sertifikat ini adalah 22 April 2018 bertempat di di Seeb Building 2 yang bertempat di Oman.

Penyebab kematian

Sebelumnya pada pemberitaan TMZ, Selasa (1/5/2018) yang lalu, terungkap kematian sang DJ ini. Avicii menyudahi hidupnya dengan cara yang cukup tragis.

Baca Juga: Sibuk Film dan Stand Up, Pandji Pragiwaksono Siapkan Album Baru

Avicii (Instagram)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI