Kronologis Meninggalnya Ayah Olla Ramlan

MadinahIsmail Suara.Com
Senin, 04 Juni 2018 | 21:58 WIB
Kronologis Meninggalnya Ayah Olla Ramlan
Olla Ramlan di RS Pondok Indah Jakarta Selatan. [suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Olla Ramlan tampak sangat terpukul kehilangan Muhammad Ramlan, ayahandanya yang meninggal di rumah sakit Pondok Indah Jakarta Selatan, Senin (4/6/2018) akibat sakit liver.

Perempuan bernama asli Lidya Febiolla ini pun belum mau memberikan pernyataan terkait kepergian sang ayah untuk selama-lamanya.

Olla Ramlan di RS Pondok Indah Jakarta Selatan. [suara.com/Ismail]

Keterangan soal kronologis kematian Muhammad Ramlan disampaikan Muhammad Aufar Hutapea, suami Olla Ramlan. Dikatakan Aufar Hutapea, almarhum mertuanya sejak pagi memang sudah alami kritis.

Baca Juga: Cynthia Ramlan Juga Ungkap Kondisi Ayahanda Sebelum Meninggal

"Sebenarnya sakitnya sudah lama. Kemarin baru ulang tahun juga di bulan Mei," kata Muhammad Aufar Hutapea beberapa saat sebelum jenazah Muhammad Ramlan dibawa menuju rumah duka dari Rumah Sakit Pondok Indah.

Mulanya, cerita Aufar, Senin pagi almarhum mengeluh di bagian lambung. Kemudian, Olla dan keluarga besarnya putuskan membawa sang ayah ke rumah sakit.

Olla Ramlan di RS Pondok Indah Jakarta Selatan. [suara.com/Ismail]

"Memang sudah drop juga, katanya sudah lemas," lanjutnya.

Baca Juga: Olla Ramlan Tangisi Jenazah Almarhum Ayah

Kondisi Ayahanda Olla Ramlan dan Cynthia Ramlan, Muhammad Ramlan, sebelum meninggal dunia [Instagram/cynthiaramlan]

Aufar menambahkan, ini bukan pertama kali mertuanya dilarikan ke rumah sakit. "Memang sudah sakit. Beberapa kali keluar masuk rumah sakit dan ini terakhir kalinya," lanjutnya.

Olla Ramlan di RS Pondok Indah Jakarta Selatan. [suara.com/Ismail]

Ayah Olla Ramlan dinyatakan meninggal dunia oleh pihak Rumah Sakit Pondok Indah Jakarta Selatan sekira pukul 18.05 WIB. Menurut rencana jenazah akan dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan sebelum salat Dzuhur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI