Manajer Lucinta Luna : Saya Sudah Kasih yang Terbaik...
Manajer juga bicara soal kasus Lucinta Luna dengan Manokwari.
Suara.com - Setelah tak bersama Ratna Pandita sebagai rekan duet, Lucinta Luna juga kabarnya tak lagi bergabung bersama manajernya, Didi dan Jefangga 3 Kingkong. Kabar itu muncul dari live Instagram pedangdut dan DJ Gebby Vesta.
Di depan Didi dan Jefangga 3 Kingkong, Gebby Vesta mengatakan kalau selama ini sang manajer sudah mengajarkan yang terbaik untuk Lucinta Luna. Tapi karena Lucinta Luna yang sulit diatur, maka perempuan yang diduga transgender itu pun kini terus bermasalah dan memiliki banyak haters.
"Kalau ada yang bilang manajernya setting Luna, itu bukan. Manajernya tidal pernah mensting Luna untuk seperti itu. Manajernya itu menata dia jadi yang terbaik. Tapi karena artisnya banyak halusinasinya, ya begitu. Jadi yang sekarng itu bukan salah manajernya," kata Gebby Vesta.
Didi dan Jefangga yang ada di depan Gebby Vesta hanya tersenyum dan seseskali menutup wajahnya. Gara-gara video itu pula, banyak yang menduga kalau Didi dan Jefangga tak lagi menjadi manajer Lucinta Luna.
Namun ketika dikonfirmasi, Didi membantah kabar tersebut. "Masih kok, sejauh ini nggak ada masalah," kata ata Didi, melalui pesan WhatsApp, Jumat (25/5/2018).
Meski begitu, Didi mengisyarakat kalau memang ada sesuatu dalam hubungannya dengan Lucinta Luna.
"Semua orang punya sifat dan karakter masing-masing. Kalau dia nggak nurut, yang intinya saya sebagai manajer sudah kasih tahu yang terbaik untuk menjadi seorang Lucinta Luna yang baik dan dikenal masyarakat Indonesia," jelas Didi.
Sebagai seorang manajer, Didi selalu mengarahkan yang terbaik untuk Lucinta Luna. Tapi bila Lucinta kerap bermasalah, menurut Didi, hal itu bisa karena banyak faktor.
Baca Juga: Susul Jirayut, Giliran Lucinta Luna Kena Roasting Komika Hingga Buat Netizen Miris
"Tapi kalau dia-nya yang nggak berubah terkadang itu semua dari lingkungannya mas. Dan dari temannya siapa yang lagi dekat sama dia. Kalau pada saat sama saya, dia tertata dan selalu dengerin apa kata saya," kata Didi menagaskan.