Rupanya, Rhoma Irama Belum Mau Sepanggung dengan Inul Daratista

Ferry Noviandi Suara.Com
Selasa, 15 Mei 2018 | 18:59 WIB
Rupanya, Rhoma Irama Belum Mau Sepanggung dengan Inul Daratista
Rhoma Irama [suara.com/Wahyu Tri Laksono]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liga Dangdut Indonesia (LIDA) telah menghasilkan pemenang, dan Selfiana dari Sulawesi Selatan menyabet gelar juara. Konser Kemenangan LIDA sendiri berlangsung Senin (14/5/2018) malam.

Namun ada yang janggal dalam final LIDA semalam. Salah seorang jurinya, Inul Daratista tak hadir di acara tersebut. Banyak yang mempertanyakan keberadaan Inul dan pertanyaan tersebut dijawab Inul sendiri melalui Instagram.

Rupanya, sosok Rhoma Irama lah yang menjadi penyebab Inul Daratista menghilang dari panggung LIDA. Rhoma Irama yang menjadi tamu spesial di LIDA semalam, masih enggan sepanggung dengan pendangdut yang terkenal dengan Goyang Ngebor tersebut. Istri Adam Suseno itu pun memilih untuk mengalah.

Inul Daratista (Instagram)

Baca Juga: Didukung Penggemar Soneta, Khofifah Klaim Fans Berat Rhoma Irama

 "Duniaku adalah dangdut. Aku sukses dari dangdut. Sampai kapan pun, aku tetap cinta dangdut. Terlepas ada jarak tentang dia dan aku, semua disikapi dewasa dan bija, selalu hormat pada yang tua. Dan bersama membuat dangdut besar dengan cara kita masin-masing," tulis Inul Daratista di Instagam.

Tapi, masih banyak warganet yang bertanya-tanya tentang maksud Inul Daratista dengan tulisannya tersebut. Lalu di kolom komentar, pelantun "Buaya Buntung" itu menjelaskan kepada salah seorang warganet yang bertanya.

"Aku nggak ikutan result, Mas. Bapakne (Rhoma Irama) masih ora gelem (nggak mau) sepanggung sama aku, jadi kudu ngalah dan ikhlas aja yang penting Indosiar acarane sukses. Aku duduk manis aja nunggu omset karaoke hari ini leyeh-leyeh nyantai nikmati hidup, haha," jelas Inul Daratista.

Hal itu pun mendapat banyak tanggapan dari warganet. Banyak warganet yang tak menyangka kalau hubungan Rhoma Irama dengan Inul Daratista belum akur hingga saat itu. Banyak juga warganet yang meminta Inul tetap sabar dalam menghadapi masalah tersebut.

"Semangat Mba @inul.d, disenyumin sama diikhlaskan aja. Biar Allah yang maha segalanya yang tahu tentang kita. Inna A'maalu binniati Dan satu hal, seburuk-buruk manusia adalah yang tidak mau menjalin silaturrahim. Maka biarkan orang yang menyimpan rasa tak baik pada kita, dan kita cukup mengalah serta ikhlas dengan keinginannya," kata seorang warganet.

Baca Juga: Polisi: Penembakan Studio Rhoma Irama Bukan Aksi Teroris

Inul Daratista ungkap mengapa dirinya tak hadir di final LIDA. (Instagram)

"Nggak apa-apa bunda @inul.d. Masyarakat juga bisa menilai bunda sudah sangat berperan penting di acara Indosiar. Pelajaran berharga orangtua, orang yang ngerti agama nggak menjamin cara pikirannya bijak, merasa dirinya itu suci padahal munafik," kata warganet yang lain.

Hubungan panas Rhoma Irama dengan Inul Daratista terjadi sejak penyanyi asal Pasuruan, Jawa Timur itu terkenal sekitar 2003. Rhoma Irama menuding goyangan Inul terlalu vulgar dan melempar dangdut kembali ke dalam kelas rendahan dan kampungan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI