Suara.com - Artis Wulan Guritno rela berjualan gelang demi membantu meringankan beban penderita kanker. Uang hasil penjualannya nantinya akan digunakan untuk Yayasan Dunia Kasih Harapan atau Hope Foundation.
Dengan kampanye Bracelet of Hope, istri Adilla Dimitri ini berencana membangun rumah singgah bagi pengidap kanker di masa depan.
"Saya berharap bisa membangun rumah harapan untuk pengidap kanker. Makanya, kita gencar jualan Bracelet of Hope ini," ujar Wulan Guritno ditemui di Supermall Karawaci, Tangerang, Jumat (20/4/2018).
Baca Juga: Blak-blakan Wulan Guritno soal Kehamilan Putri Marino
Gerakan ini sendiri sudah dirintis sejak 2014. Wulan pun bersyukur bisa berkontribusi bagi para pasien pengidap kanker.
"Dari hasil penjualan sudah dapat Mobil Harapan dan Ruang Harapan yang kita taruh di RSCM secara graris. Kita juga sering mensosialisasikan ke masyarakat soal bahaya kanker. Nggak cuma masyarakat yang terkena, tapi yang belum juga," sambungnya lagi.
Ke depannya, Wulan Guritno berharap semakin banyak masyarakat yang membeli gelang harapan. Sebab, hasil penjualan gelang tersebut sepenuhnya akan disumbangkan kepada pasien kanker yang membutuhkan dan membangun rumah singgah.
Baca Juga: Wulan Guritno Tanggapi Rumor Putri Marino Hamil Duluan
"Aku sih berharap karena ini kan gerakan bersama. Pastinya bisa terus berlanjut dengan dukungan masyarakat. Kita juga akan memikirkan apa yang baru lagi sehingga ini bisa menarik lagi. Yah seperti mendesain gelang yang baru," tutur Wulan Guritno.