Suara.com - Boyband asal Korea Selatan Just Be Joyful alias JBJ, berkaca-kaca usai menonton video dukungan yang disiapkan para penggemar Indonesia. Video tersebut diputar di konser bertajuk 'JBJ 1st Concert [Joyful Days] in Jakarta' yang berlangsung pada Sabtu (7/4/2018) malam.
Keenam member yakni Roh Taehyun, Takada Kenta, Kim Sanggyun, Kim Yongguk, Kwon Hyunbin, dan Kim Donghan mengaku, terharu dengan kata-kata yang disampaikan para Joyful Indonesia, sebutan fans JBJ.
"Ini benar-benar kata-kata yang sangat menyentuh buat kami," ujar Sanggyun usai menonton video yang ditampilkan.
"Kami sangat terharu sekali. Kalian yang membuat video ini pasti sangat kesulitan. Terimakasih banyak," sambung Donghan dengan mata berkaca-kaca.
Baca Juga: Dua Jam Konser, JBJ Puaskan Fans di Jakarta
Senada dengan kedua rekannya, Yongguk juga mengatakan, mengadakan konser di Indonesia merupakan impiannya sejak lama. Ia sangat bahagia melihat sambutan dan dukungan Joyful Indonesia yang luar biasa.
"Saya benar-benar pingin banget datang ke Indonesia dari dulu. Saya benar-benar bahagia. Momen seperti ini bagi saya menjadi momen yang tidak akan pernah saya lupakan," tutur Yongguk.
Video komplikasi dukungan penggemar berisi ucapan menyentuh yang ditunjukkan kepada JBJ. Di sana, fans berjanji akan terus berada di samping boyband bentukan ajang survival Produce 101 season 2 tersebut meski JBJ dinyatakan disband.
Kabarnya, kontrak keenam member JBJ tidak akan diperpanjang lagi. Mereka akan bubar usai album ketiga dirilis dalam waktu dekat. Konser 'JBJ 1st Concert [Joyful Days] in Jakarta' pun menjadi penanda pertunjukkan perdana dan terakhir JBJ sebagai grup.
Baca Juga: JBJ Konser di Jakarta, Promotor Janjikan Ada Hi Touch
Terlepas dari itu, konser JBJ yang digelar di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka, Jakarta Selatan semalam berakhir sukses. Terhitung hampir 20 lagu yang dibawakan JBJ untuk menghibur ribuan penggemar.